RADARPEKALONGAN.ID – Berikut rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang bisa jadi opsi tempat ngecamp sekalaigus healing biar ga penat.
Beberapa tempat glamping di Purwokerto tepatnya wilayah Baturraden, cocok buat kalian yang doyan berkegiatan outdoor pastinya bakal menarik banget.
Kawasan Baturaden memiliki beberapa lokasi asik dengan nuansa alam yang bisa kalian tempati untuk berwisata Bersama bestie kalian maupun keluarga.
Baca Juga:Habis Beli Kendaraan? Gunakan 7 Tips Melakukan Inreyen Motor Baru Ini Biar Mesin Makin BandelCocok Nih Buat Emak-Emak ke Pasar, Inilah Deretan Motor Listrik Honda Paling Murah 2023, Langsung Saja Otw Beli Mumpung Masih 7 Jutaan!
Selain daerah lokawisata Baturraden, ada juga beberapa opsi lain yang bisa kalian kunjungi seperti Hutan Pinus Limpakuwus, Desa Ketenger hingga Desa Karangsalam.
Tempat-tempat tersebut memiliki menawarkan fasilitas tenda maupun penginapan bangunan permanen yang minimalis tapi nyaman, atau kerap disebut sebagai glamping.
Rekomendasi Tempat Glamping Di Purwokerto
Nah, selain tempat tersebut kira-kita ada lokasi mana lagi nih yang cocok untuk ngecamp? Berikut adalah rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang bisa kalian kunjungi.
1. Glamping Hutan Pinus Limpakuwus
Glemping Hutan Pinus Limpakuwus. (instagram/@hutanpinuslimpakuwus)
Tempat glamping di Purwokerto yang pertama adalah glamping Hutan Pinus Limpakuwus. Selain menawarkan cottage, kalian juga bisa berkemah di area Hutan Pinus Limpakuwus.
Di tempat ini ada beberapa pilihan wahana bermain untuk anak-anak maupun keluarga. Seperti perosotan warna-warni, jembatan gantung, hingga area glamping.
Jika kalian tertarik untuk bermalam disini, harga per malam dibanderol Rp500 ribu hingga Rp600 ribu sudah termasuk paket makan malam BBQ dan free wifi.
Namun, untuk cottage satu ini biasanya paling laris di hari libur nasional seperti malam tahun baru. Tapi kalau kehabisan cottage, kalian masih bisa menyewa tenda kok.
2. Bobocabin Baturraden
Bobocabin Baturraden. (instagram/@bobocabin)
Baca Juga:Waspada! Pentingnya Mengenal Masa Inreyen Motor Baru, Minimal 500 Km Pertama Dulu Baru AmanBikin Kendaraan Tambah Awet, Berikut 6 Tips Dasar Perawatan Motor Baru, Awas Jangan Sampai Salah!
Kemudian, rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang kedua yakni Bobocabin Baturraden yang terletak di kawasan wisata Baturraden.
Setelah reservasi, kalian bisa masuk ke kawasan wisata yang berada di jalan Pancuran pitu. Jangan lupa siapkan cash untuk membayar tiket masuk ke Baturraden senilai Rp20 ribu per orang
Tempat ini menyuguhkan suasana hutan pohon damar bakal memberikan sensasi berbeda. Selain itu di wilayah Bobocabin ini ada curug Tirta Sela yang bisa kalian nikmati.