RADARPEKALONGAN.ID – Salah satu perawatan kulit adalah menggunakan masker wajah. Berbagai manfaat akan didapatkan karenanya. Tapi tahukah kamu kapan waktu yang tepat untuk memakai masker wajah?
Meskipun tidak ada anjuran khusus untuk terkait waktu yang tepat untuk memakai masker wajah, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terkait hal ini. Sebab, setiap masker memiliki jenis dan fungsinya sendiri.
Dengan berbagai jenis dan fungsi masker tersebut diharapkan bisa membantu kulit tetap selalu sehat dan mengurangi risiko buruk seperti jerawat, minyak berlebih, juga tanda penuaan. Nah, agar fungsi tersebut bisa bekerja secara maksimal maka waktu pemakaian masker juga perlu diperhatikan.
Baca Juga:7 Merk Foundation Terbaik, Coverage Tinggi Wajah Tampak Flawless Bekas Jerawat Tertutupi6 Merk Bedak Padat Lokal Terbaik, Tahan Lama Kualitas Internasional Harga Terjangkau
Waktu yang Tepat untuk Memakai Masker Wajah
ilustrasi wanita memakai masker/pexels
Saat kita membeli sheet mask, clay mask, mud mask, atau pun masker home made yang kita buat sendiri, jarang ada anjuran waktu pemakaian yang spesifik. Apakah dipakai saat pagi atau malam hari.
Hal itu bukan berarti tidak ada waktu yang tepat untuk memakai masker wajah. Kamu perlu memperhatikan fungsi masker yang akan kamu pakai kemudian mempertimbangkan waktu pemakaian.
Misalnya adalah saat ingin memakai masker untuk meregenerasi kulit wajah, maka lakukan pada malam hari sebelum tidur. Kenapa? Hal ini karena produk regenerasi kulit akan mengangkat sel kulit mati yang menyebabkan kulit wajah akan terkelupas sehingga menipis.
Nah, jika masker tersebut digunakan saat pagi atau siang hari, maka risiko terkena paparan sinar matahari akan membuat wajahmu memerah dan meradang karena keadaan tadi.
Pun dengan masker untuk mencerahkan atau memutihkan kulit wajah. Waktu yang tepat untuk memakasi masker wajah ini adalah malam hari agar kulit tidak terkena paparan sinar matahari yang akan merusak fungsi maskernya.
Sementara itu, waktu yang tepat untuk memakai masker wajah dengan fungsi melembabkan dan menghidrasi kulit bisa diaplikasikan kapan saja. Entah malam atau siang hari, kamu bisa memilihnya dengan bebas.