Cuka apel bersifat keras, jadi perlu tambahan air dengan perbandingan 2 banding 1. Artinya, satu sendok cuka apel harus dicampur dengan 2 sendok air untuk dijadikan toner wajah.
Ada kandungan potassium, magnesium, acetic acid serta enzim yang dapat membunuh bakteri jahat di wajah yang bisa jadi penyebab jerawat. Selain itu, cuka apel yang dipakai rutin bisa memudarkan noda hitam atau bekas jerawat.
Cukup oleskan campuran cuka apel dengan air tadi di wajah menggunakan kapas. Bisa kamu lakukan sehari sekali.
Baca Juga:6 Merk Sunscreen untuk Remaja, Lindungi Kulit Sejak Sekarang Jangan Tunggu Nanti-NantiBegini 7 Cara Memanjangkan Bulu Mata dengan Alami, Bisa Pakai Minyak Zaitun Sampai Lidah Buaya
4. Kompres Jerawat dengan Es Batu
Saat jerawatmu sedang meradang, cara paling mudah menghilangkan jerawat yang harus dilakukan adalah mengompresnya dengan es batu.
Es batu yang dingin akan membuat kulit tenang dan peradangan berangsur membaik. Selain itu, minyak berlebih di wajah juga bisa berkurang. Cukup bungkus beberapa es ke dalam kain atau handuk, kemudian kompreskan ke wajah.
5. Jangan Sentuh Wajah
Ini adalah cara paling mudah menghilangkan jerawat yang sering diabaikan. Godaan menyentuh wajah selalu saja datang, namun jika dilakukan terus-terusan apalagi tangan dalam keadaan kotor maka bisa menjadi penyebab jerawat dan memperparah jerawat yang sudah ada.
Kalau kamu memang harus menyentuh jerawat, maka pastikan cuci tangan terlebih dahulu agar tidak ada bakteri yang berpindah ke wajah.
6. Rajin Cuci Seprai dan Sarung Bantal
Kamu sudah melakukan banyak cara untuk mengatasi jerawat tapi tidak kunjung mendapatkan hasil? Coba ingat-ingat, barangkali kamu jarang mengganti sarung bantal dan juga seprai yang kamu pakai.
Cara paling mudah menghilangkan jerawat ini tidak bisa diabaikan karena setiap hari wajah akan bersentuhan dengan kedua barang tersebut. Bantal kotor, penuh keringat dan kuman akan menempel di wajah.
Jika kebersihannya tidak dijaga, tentu saja akan menjadi penyebab jerawat terus muncul dan enggan mereda. Jadi jangan lupa selalu menjaga kebersihan barang apapun yang sering bersentuhan dengan wajah ya, termasuk handuk salah satunya.