RADARPEKALONGAN.ID – Belakangan ini gaya hidup frugal maupun slow living kerap diperbincangkan. Kalau kamu bingung mau memilih tim yang mana, akan lebih baik kamu punya cara sederhana hidup tenang.
Hal ini tentunya diperlukan demi dirimu sendiri. Agar kamu mendapat kedamaian luar dalam, juga bisa terhindar dari lingkungan atau orang toxic. Pun, membuat dirimu tidak termasuk dalam bagian orang toxic itu sendiri.
Alih-alih mengikuti dan memasuki kehidupan orang lain, akan jauh lebih baik untuk fokus terhadap diri sendiri sebagai cara sederhana hidup tenang.
Baca Juga:Ternyata ini 5 Kebiasaan yang Membuat Hidup Tidak Bahagia, Salah Satunya Mengabaikan Diri SendiriBukan Extension, Begini 6 Cara Membuat Bulu Mata Tebal dan Lentik Alami
Cara Sederhana Hidup Tenang untuk Menemukan Kedamaian
Hidup tenang tentunya menjadi salah satu tujuan kebanyakan orang. Mereka mulai melakukannya dengan merencanakan masa depan, bekerja keras, investasi, dan sebagainya. Tapi sebenarnya ada cara sederhana yang bisa kamu lakukan dari sekarang.
1. Fokus dengan Diri Sendiri
ilustrasi wanita di pegunungan/pixabay
Sama seperti yang sudah disinggung di atas, kamu bisa hidup tenang dengan cara hanya fokus pada diri sendiri saja. Tidak perlu lagi memikirkan ekspektasi atau penilaian orang lain yang bisa menjatuhkanmu.
Fokus dalam hal ini tentunya dalam maksud positif. Fokus tersebut bermaksud agar kamu terus berjuang dengan apa yang kamu inginkan, apa yang kamu citakan sehingga kamu akan mencapai titik yang kamu inginkan.
Cara sederhana hidup tenang ini bukan berarti kamu harus melupakan orang lain. Berinteraksilah seperlunya saja, karena menjadi orang baik tidak berarti harus mengorbankan seluruh waktumu untuk mereka.
2. Nggak Perlu Ikut Campur dalam Kehidupan Orang Lain
Masih terkait dengan cara sederhana hidup tenang yang pertama, kamu tidak perlu ikut campur dengan kehidupan orang lain. Cukup fokus pada diri sendiri saja.
Keikutsertaanmu kepada drama mereka hanya akan membuat masalahmu semakin banyak. Ujungnya, waktumu akan banyak yang tersita untuk mereka sehingga kamu akan merelakan waktu yang seharusnya bisa untuk diri sendiri.