RADARPEKALONGAN.ID – Kebingungan mencari cara menumbuhkan alis secara alami? sudah capek harus terus-terusan menggunakan pensil alis jika ingin pergi supaya penampilan kamu dapat lebih optimal?
Mempunyai alis yang tebal dan juga rapi merupakan impian banyak orang. Tak heran bahwa ada berabagai perusahaan kosmetik yang terus memasarkan beragam jenis riasan di wajah yang dapat membuat alis jadi terlihat lebih tebal dengan cara yang instan.
Meskipun demikian, menggunakan riasan di wajah untuk mempertebal serta mempercantik alis juga terkadang membutuhkan waktu yang tak sebentar. Tak hanya itu, bentuk alis yang terkadang tak sama antara sebelah kanan dan kiri ketika kamu menggunakan pensil alis.
Baca Juga:Wajah Jadi Mulus Permanen Cuma Pakai Salah Satu dari 3 Penghilang Flek Hitam di Wajah, Cara Manjur Bikin Awet MudaBikin Alis Ga Botak Lagi! Ini 4 Bahan Alami Penumbuh Alis Terbaik, Semua Ada Dirumah, Wujudkan Cantik Natural dengan Cara yang Mudah dan Cepat
Hal tersebut tentu membuat kamu lama-lama jadi ingin mempunyai alis yang tebal dan rapi. Untuk dapat menyiasati hal ini, ada beberapa cara alami yang diyakini mampu membuat alis kamu dapat tumbuh lebih lebat. Berikut ini ada beberapa cara menumbuhkan alis secara alami yang dapat kamu lakukan dengan mudah.
Cara menumbuhkan alis secara alami
1. Menggunakan bawang merah
Salah satu cara menumbuhkan alis secara alami yang pertama adalah menggunakan bawang merah. Siapa sih yang menyangkan bahwa salah satu bumbu dapur ini dapat membuat alis kamu lebat dan rapi.
Hal ini karena sari bawang merah yang mempunyai beragam kandungan yang sangat baik seperti halnya kandungan selenium, sulfur, mineral, vitamin B dan juga vitamin yang sangat baik guna pertumbuhan rambut kamu.
Selain itu kandungan nutrisi yang terdapat pada sari bawang merah ini juga membantupertumbuhan alis supaya lebih padat dan cepat. Kandungan sulfur yang terkandung dalam sari bawang merah ini juga dipercaya dapat meningkatkan produksi jaringan kolagen yang dibutuhkan untuk pertumbuhan alis yang tepat dan mampu memperkuat folikel-folikel rambut kamu.
Berikut ini cara menumbuhkan alis secara alami menggunakan bawang merah
- Potong-potong bawang merah kemudian kamu dapat memasukkan potongan bawang merah pada blender hingga membentuk adonan pasta
- Kemudian kamu dapat menyaring pasta bawang merah untuk mendapatkan sari bawang merah
- Gunakanlah kapas untuk mengambil sari bawang merah, lalu kamu dapat mengoleskan sari bawang meras ke alis
- Biarkanlah sari bawang merah di alis selama kurang lebih satu jam
- Lalu kamu dapat membersihkan sari bawang merah dari alis dengan menggunakan kapa syang telah dibasahi oleh sari lemon yang sudah dicampur air
- Lalu bilas alis hingga benar-benar bersih
- Oleskanlah cara menumbuhkan alis menggunakan bawang merah ini setiap 2 hari sekali sesuai dengan kebutuhan kamu