Sifat dinginnya bisa meredakan nyeri karena sengatan sinar matahari. Kamu bisa mencampurkan es batu dengan oatmeal atau lidah buaya untuk mendapatkan manfaatnya ini.
4. Meningkatkan Sirkulasi Darah
Lagi-lagi, sifat dingin es batu bermanfaat. Kali ini untuk melancarkan sirkulasi darah. Dengan begitu, tanda penuaan bisa dicegah dan dikurangi lajunya. Manfaat es batu untuk kecantikan kulit ini bisa kamu dapatkan dengan mengoleskannya saja ke kulit.
5. Mengatasi Mata Bengkak dan Mata Panda
Masih terkait dengan manfaat es batu untuk kecantikan kulit, efeknya yang bisa melancarkan sirkulasi darah juga berlaku saat kamu mengompreskannya pada area mata bengkak.
Baca Juga:6 Ide Sarapan Diet Sehat, Makan Enak dan Kenyang Tapi Berat Badan Tetap Bisa Dikendalikan4 Oalahan Oatmeal untuk Diet: Menu Simpel Hempaskan Perut Buncit Nggak Pakai Lama
Entah bengkak karena menangis, kurang tidur, atau alergi pun kamu bisa mengatasinya. Cukup kompres mata dengan es batu yang dibalut dengan kain selama 10 sampai 20 menit saja. Kamu bisa melakukannya pada malam hari sebelum tidur.
Hal yang sama juga berlaku untuk mata panda. Aliran darah yang kurang lancar bisa diatasi dengan es batu sehingga lingkaran hitam perlaha memudar.
Tips Menggunakan Es Batu untuk Kulit
Untuk mendapatkan manfaat es batu untuk kecantikan kulit, kamu bisa mengikuti beberapa tips berikut agar hasilnya maksimal. Kamu juga bisa mengombinasikan bahan lain untuk dijadikan es batu. Misalnya air teh yang dibekukan, kopi, jeruk nipis, dan lainnya.
Nah, berikut ini beberapa tips yang perlu diperhatikan:
- Jangan menggunakan es batu terlalu sering karena bisa menjadikan alergi dingin pada kulit, dan kapiler di bawah kulit akan pecah. Jika itu terjadi maka kulit justru menjadi lebih kering dan sensitif.
- Kalau kamu sudah mengetahui memiliki alergi dingin, maka jangan sekali-kali mencoba es batu untuk kompres wajah terlebih saat membuat kemerahan dan perih.
- Mencuci wajah hanya dengan es batu saja sangat tidak dianjurkan karena es batu tidak dapat membersihkan seluruh lapisan kulit dengan baik.
Itulah beberapa manfaat es batu untuk kecantikan kulit. Jadi biarpun dia dingin, jangan dicuekin ya. Dingin-dingin bermanfaat lho. (*)