RADARPEKALONGAN.ID – Ada banyak tempat wisata di Korea Selatan yang biasa dijadikan lokasi syuting drama Korea yang terkenal dan populer.
Apa saja ya tempat wisata di Korea Selatan yang dijadikan lokasi syuting di Korea Selatan? Yuk simak informasinya sampai selesai ya.
Daftar Tempat Wisata di Korea Selatan yang Menarik untuk Dikunjungi
Apakah kalian pecinta drama Korea? Pastinya akan sangat menyenangkan bukan bila kalian bisa mengunjungi tempat wisata di Korea Selatan yang dijadikan lokasi syuting drama Korea tersebut.
Baca Juga:Daftar 6 Wisata di Korea Selatan yang Menarik Favorit Dikalangan Wisatawan6 Destinasi Wisata di Korea Selatan yang Indah dan Eksotis, Wajib Masuk Daftar Kunjungan!
Nah, jika kalian ingin berkunjung ke tempat wisata di Korea Selatan yang menjadi lokasi syuting drama Korea favorit kalian, berikut ini informasinya untuk kalian.
Gyeongbokgung Palace
Keindahan Gyeongbokgung Palace di malam hari (foto: twitter)
Tempat wisata di Korea Selatan pertama yang biasa dijadikan lokasi syuting drama korea adalah Gyeongbokgung Palace.
Salah satu drama korea terkenal yang pertama adalah The Moon Embracing The Sun yang dimainkan oleh salah satu aktor tampan dan terkenal yakni Kim Soo Hyun.
Gyeongbokgung Palace sendiri merupakan salah satu destinasi budaya dan sejarah yang ada di Korea Selatan dan merupakan istana terbesar di Korea Selatan.
Dulunya, Gyeongbokgung Palace ini menjadi tempat tinggal raja, ratu, dan selir pada jamannya.
Di sini, kalian bisa merasakan suasana kerajaan Korea Selatan pada jaman dahulu dengan berkeliling istana sembari menikmati keindahan bangunan dan taman yang bersejarah.
Selain menikmati keindahan arsitektur istana yang megah dan cantik, kalian juga bisa melihat pertunjukan pembukaan dan penutupan Royal Palace Gates dan upacara pergantian penjaga istana setiap beberapa jam sekali.
Baca Juga:Unik dan Menarik! Inilah 5 Destinasi Wisata di Pattani yang Wajib Dikunjungi5 Kuliner Khas dari Thailand yang Memiliki Cita Rasa Lezat, dan Pastinya Halal
Tidak hanya itu saja, untuk menambah suasana jaman dahulu, kalian juga bisa menyewa Hanbok yang mana merupakan baju tradisional Korea yang dapat dengan mudah kalian temukan di area tempat wisata tersebut.
Namun, untuk bisa mengunjungi tempat wisata di Korea Selatan ini kalian harus mencari informasi jam buka Gyeongbokgung terlebih dahulu. Sebab, Gyeongbokgung Palace ini memiliki jam buka berbeda setiap tiga bulan sekali.