PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Wakil Walikota H Salahudin STP berharap akan memunculkan wirausaha baru, usai peserta pelatihan ketrampilan kerja mengikuti kegiatan selama 20 hari.
“Pemkot berharap kepada peserta untuk mengamalkan ilmu dan skill yang diterima. Sehingga akan memunculkan wirausaha baru,” ucapnya saat menutup kegiatan Program Pelatihan Peningkatan Keterampilan Kerja dari Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan bekerjasama dengan Lembaga Pelatihan Kerja Swasta (LPKS) yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) Tahun 2023 di Aula Kantor Dinperinaker setempat, Rabu (9/8/2023).
Dalam penutupan acara ditandai dengan penyerahan sertifikat keterampilan kerja dan bantuan uang transport kepada para peserta pelatihan.
Baca Juga:Dinperinaker Fasilitasi Pelatihan Ketrampilan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas, Mereka Senang BangetDinperinaker Kota Pekalongan Gelar Pelatihan Peningkatan Ketrampilan Kerja Sebagai Wujud Pelaksanaan Visi Misi Walikota
Wakil Walikota H Salahudin STP menyerahkan sertifikat kepada peserta kegiatan Program Pelatihan Peningkatan Keterampilan Kerja dari Dinperinaker di Aula Kantor Dinperinaker setempat.(Radarpekalongan.id)
Dalam sambutannya, Wawalkot Salahudin menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran Dinperinaker yang telah memfasilitasi pelatihan keterampilan kerja secara gratis kepada masyarakat, khususnya yang belum bekerja sebagai upaya menekan angka pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat setempat, karena akan muncul wirausaha baru.
Wakil Walikota H Salahudin STP menyerahkan bantuan transportasi kepada peserta kegiatan Program Pelatihan Peningkatan Keterampilan Kerja dari Dinperinaker di Aula Kantor Dinperinaker setempat.(Radarpekalongan.id)
“Semoga ini menjadi salah satu jalan mereka untuk mendapatkan penghidupan yang lebih baik lagi. Kami juga berterimakasih kepada sejumlah LPKS yang sudah bersedia membantu Pemkot Pekalongan dengan memberikan materi dan praktek pelatihan kepada para peserta selama pelatihan berlangsung,” ucapnya.
Munculkan Wirausaha Baru yang Sukses
Wawalkot berharap, dengan bekal pelatihan keterampilan kerja yang diberikan ini, hal ini bisa menjadi opsi bagi para peserta untuk bisa menjadi wirausaha baru yang sukses maupun bekerja di sejumlah industri sesuai bidang yang diminati.
“Dengan perubahan karakter yang semakin baik, semoga ke depannya bekal soft skill ini juga bisa membuat mereka menjadi wirausaha yang sukses dan mencetak lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat di sekitarnya. Usaha apapun yang digeluti bisa membuat mereka sukses, asal mereka siap secara mental, dan spiritual. Sehingga, kesuksesan ini akan menjadikan mereka menjadi lebih baik ke depannya,” tegasnya.