Bambu rejeki setidaknya membutuhkan 3 sampai 8 centimeter air sebelum akarnya tumbuh, setelah tumbuh, pastikan akarnya tergenang air.Semakin banyak akar yang tumbuh, semakin subur pula tanaman bambu rejeki ini.
Bambu rejeki termasuk tanaman hias hidroponik yang mudah dirawat karena hanya perlu diganti airnya setiap 1 bulan sekali.
3. Sirih Gading
Sirih gading dapat ditanam selain dengan media tanah, ternyata juga dapat ditaman menggunakan metode hidroponik.
Baca Juga:Perindah Rumahmu dengan 7 Tanaman Hias yang Viral di Tahun 2023, Bikin Rumah Langsung Ngehits7 Tanaman yang Cocok Dijadikan Bonsai, Wajib Diketahui Pemula
Caranya juga cukup mudah, potong sirih gading sepanjang kurang lebih 20 sampai 30 centimeter dan masukkan kedalam pot kaca yang telah diisi dengan air.Selanjutnya setelah akar pada tanaman sirih gading ini tumbuh, ganti airnya secara berkala setiap satu minggu sekali.
4. Tillandsia
Tillandsia yang juga dikenal dengan nama tanaman udara merupakan tanaman yang dapat tumbuh dengan baik di udara sperti namanya.
Tidak seperti tanaman hias pada umumnya yang memerlukan media tanah untuk dapat hidup, tillandsia dapat hidup tanpa tanah dengan hanya menyerap nutrisi yang dibutuhkan dari udara.
Ada lebih dari 500 varietas tillandsia dengan bentuk bunga dan daun yang berbeda.
Meski dikenal sebagai tanaman udara, tillandsia bisa juga ditanam dengan menggunakan metode hidroponik.Cukup sediakan pot berisi air dan ganti airnya secara berkala.
5. Bunga Bakung Putih
Bunga Bakung Putih (Foto: Freepik)
Jika kamu ingin tanaman hidroponik yang mudah dirawat tapi yang bisa berbunga, bunga bakung putih bisa menjadi pilihan yang tepat untukmu. Ini karena merawat bunga bakung putih lebih mudah dibandingkan dengan merawat bunga bakung jenis lainnya.
Bunga bakung ini hanya membutuhkan pot, kerikil, dan air sebagai media tanamnya.Namun kamu harus memastikan bahwa dengan metode hidroponik ini, akar bunga bakung harus tergenang di dalam air dan ada diantara kerikil.Pastikan bagian batang bunga bakung tidak menyentuh airnya, karena dapat menyebabkan batang bunga bakung putih membusuk.
6. Philodendron
Philodendron (Foto: Freepik)
Baca Juga:Dapat Ditanam di Dalam Rumah, Inilah 8 Tanaman Hias Penghasil Oksigen yang Membuat Udara di Rumahmu BerkualitasSegera Tanam, 11 Tanaman Hias Pembersih Udara ini Mampu Meredakan Masalah Pernapasan
Philodendron merupakan tanaman hias hidroponik yang mudah dirawat dan sangat direkomendasikan bagi mereka yang baru mulai belajar tentang metode hidroponik.
Philodendron dapat tumbuh dengan baik di media air.Caranya, potong sekitar 20 centimeter philodendron dan buang daun bagian paling bawah.Rendam batang philodendron tersebut dalam gelas atau toples berisi air bersih sampai akarnya tumbuh.