RADARPEKALONGAN.ID – Selain pantai, kalian juga bisa menemukan destinasi wisata goa di Pacitan. Destinasi wisata goa di Pacitan tersebut memiliki keunikan dan kekhasannya masing-masing.
Tak heran destinasi wisata goa menjadi pilihan dan selalu ramai akan pengunjung. Yuk kenalan dengan beberapa destinasi wisata goa di Pacitan.
Daftar Destinasi wisata goa di Pacitan
Pacitan merupakan sebuah daerah yang sudah tekenal akan beragam destinasi wisata. Bahkan pada jaman penjajahan Pacitan menjadi daerah tujuan wisata.
Baca Juga:4 Pantai di Pacitan dengan Keindahan dan Daya Tarik yang Khas5 Wisata Pantai di Pacitan yang Indah dan Populer dengan Fasilitas yang Lengkap untuk Manjakan Wisatawan
Oleh karena itu, di sini kalian bisa menemukan banyak destinasi wisata, mulai dari wisata alam, pendidikan, sejarah, budaya, dan lain sebagainya.
Wisata alam di Pacitan juga dipecah menjadi wisata goa, sungai, dan pantai.
Nah, di sini aku akan memberikan informasi mengenai beberapa destinasi wisata goa di Pacitan. Penasaran Bukan? Simak sampai selesai ya guys.
Goa Dawung
Goa Dawung Pacitan (foto: facebook)
Destinasi wisata goa di Pacitan yang pertama adalah Goa Dawung. Goa yang terletak di Desa Piton, Kecamatan Punung, Pacitan juga dikenal dengan nama Goa Sendang Pitu.
Seperti namanya, Goa ini memiliki tujuh sumber air atau sendang yang jernih dan bersih yang berada di dalam goa. Sumber air ini akan dialiri oleh air yang deras dan melimpah saat musim hujan tiba.
Bagi kalian yang ingin berkunjung ke tempat ini tidaklah sulit, karena rutenya searah dengan Goa Gong. Oleh karena itu, Goa Dawung ini menjadi salah satu destinasi wisata goa di Pacitan yang tidak pernah sepi pengunjung.
Goa Sukomono Dadapan
Destinasi wisata goa di Pacitan yang kedua adalah Goa Sukomono Dadapan. Goa ini dikenal sebagai goa baru di Pacitan jika dibandingkan dengan wisata goa lainnya, karena baru ditemukan pada tahun 2013.
Baca Juga:Daftar 6 Destinasi Wisata Pantai di Pacitan Hits yang Memiliki Panorama Sangat Indah dan Eksotis4 Goa Unik yang Menjadi Destinasi Wisata di Pacitan, Wajib Masuk Daftar Kunjungan Nih!
Meskipun termasuk goa baru, namum goa ini tidak sepi pengunjung. Hal ini dikarenakan, letaknya yang sangat strategis yakni di pinggir jalur Lintas Selatan, tepatnya di Desa Dadapan, Pringkuku, Pacitan.