3. Desain yang Unik
Kemudian, membahas suka duka pakai Itel S23 tidak akan lengkap jika tidak membahas tampilan nih. Saya sendiri sih suka dengan tampilan Itel S23 ini. Dalam hal desain, ponsel ini menggunakan desain yang kotak-kotak. kemudian pada bagian kameranya dibalut dengan frame hitam besar yang unik. Oh iya, untuk warnanya sendiri tersedia warna hitam, putih dan biru.
Suka duka pakai Itel S23, suka karena punya desain yang menarik. (Foto: Shopee)
Selain itu, hal yang paling menarik dari ponsel ini adalah untuk yang warna putih bagian penutup belakangnya dapat berubah warna saat terkena sinar matahari/cahaya UV. Warnanya akan berubah dari putih menjadi keunguan yang saat keren.
Baca Juga:CAKEP POLL! Desain Realme C51 Mirip Iphone 14 dengan Kamera Boba di Belakangnya dan Pastinya Jauh Lebih Murah10 Hal yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Beli Infinix Hot 30, Baca Ini Dulu Jangan Asal Beli!
4. Waktu Charging Relatif Lama
Selanjutnya, membahas suka duka pakai Itel S23 tidak akan lengkap jika tidak membahas duka atau kekuragan dari HP satu ini nih. Nah, kekurangan yang perlu diperhatikan jka kalian inin membeli Itel S23 ini adalah waktu charging yang cukup lama. Walaupun HP yang satu ini sudah menggunakan USB type C dan dibekali dengan charger berdaya 10 Watt.
Namun berdasarkan ternyata itel S23 ini memerlukan waktu 3 jam 15 menit untuk penuh. Dengan waktu yang cukup lama ini, jadi saat charging ponsel ini seringnya ditinggal tidur saja.
5. Tidak Ada Sistem Auto Brightness
Suka duka pakai Itel S23 yang kelima yakni, Aku sendiri kurang nyaman dengan HP ini karena pengaturan kecerahan layar harus dilakukan secara manual.
Pasanya, walaupun layar ponsel ini terbilang cukup bagus di kelas harganya dengan membawa spesifikasi hayar 6,5 inchi, HD+ dan sudah memiliki refresh rate tinggi 90Hz, tapi sayangnya ada satu hal yang kurang, yaitu tidak adanya sistem auto brightness pada ponsel satu ini.
Hal tersebut dikarenakan tidak adanya light sensor sehingga pengaturan kecerahan layar harus dilakukan secara manual. Hal ini cukup merepotkan karena kita terpaksa harus sering mengatur kecerahan layar saat berpindah-pindah tempat untuk mendapatkan kecerahan yang nyaman.