Tekstur dari produk ini sebenarnya serupa dengan lotion warna putih pekat. Walau sedikit lengket di awal produk ini lumayan cepat meresap ke dalam kulit layaknya sunscreen pada umumnya.
Kalau untuk aroma sendiri, Sun Stick Wardah UV Shield ini terdapat parfum. Mungkin, karena kandungan fragrance-nya berada di urutan paling bawah alias jumlah kandungannya paling sedikit, aroma dari produk ini tidak akan tercium saat di aplikasikan ke wajah.
Namun, untuk kulit yang sensitif mungkin akan menghindari produk yang memiliki kandungan fragrance, sehingga perlu diperhatikan untuk penggunaannya.
Cara pemakaian Sun Stick Wardah UV Shield
Baca Juga:Tetap Awet Muda! Berikut 4 Produk Sunscreen Azarine untuk Kulit Berminyak, Ringan dan Tidak LengketAnak 2 Tahun Sulit Bicara? Memahami Speech Delay pada Anak-anak Berikut Kesulitan dan Solusi
Sebagai konsumen saya sendiri menggunakan sunscreen stick ini seperti penggunaan sunscreen pada umumnya menggunakan toner , serum, dan pelembab dilanjut denga sunscreen.
Namun, dengan cara pengaplikasian yang di oles saya sendiri lebih merekomendasikan penggunaan re-apply atau penggunaan kembali setelah sunscreen luntur oleh keringat atau air.
apabila digunakan pagi maka di aplikasikan sebelum make up , jika akan digunakan untuk re-apply maka sun stick ini akan menimpa make up. Gunakan dengan perlahan agar make up mu tidak geser ya.
Hasil pemakaian Sun Stick Wardah UV Shield
Saat penggunaan produk ini untuk pertama kali hasil akhir penggunaanya sedikit lengket dan glowing seketika. Namun dalam beberapa menit produk ini dapat meresap ke kulit dengan baik.
Selama penggu naan kurang lebih seminggu hasil yang dapat saya simpulkan adalah produk ini meskipun berbentuk stick namun sangat melembabkan dan tidak membuat iritasi.
Sedangkan tone up di sunscreen ini tidak terlalu ketara sehingga masih perlu penggunaan bedak dan bedak ini juga mampu meminimalisir lengket pada produk ini.
Nah, itu dia review Sun Stick Wardah UV Shield jujur dari pengguna setia wardah, Untuk penggunaan di luar ruangan produk ini cukup efektif untuk menangkal paparan sinar matahari karena dengan SPF 50 PA+++ ini sangat optimal untuk emberi perlindungan pada kulit.
Baca Juga:Permasalahan Politik Uang Menjelang Pemilu 2024, Dampak dan Penerapan SanksiTetap Tertib di Tahun Politik: Antisipasi Black Campaign Menjelang Pemilu 2024
Namun, untuk kekurangannya produk ini terkadang terasa lengket dan berat apabila penggunaan terlalu tebal sehingga terkadang memerlukan bedak tabur supaya tidak lengket, dan untuk aroma atau fragrance pada produk ini cenderung ringan dan tidak menyengat ,