Mengobati Jerawat
Retinol juga perawatan kulit yang populer digunakan untuk mengatasi jerawat. Membantu mempercepat peremajaan kulit dan mencegah penyumbatan pori-pori. Retinol bekerja dengan merangsang regenerasi sel kulit, mengurangi peradangan, dan membantu menghilangkan komedo serta noda bekas jerawat
Mengurangi Efek dari Paparan Sinar Matahari
Retinol membantu merangsang pembaharuan sel kulit, mempercepat regenerasi sel kulit mati, serta mengurangi munculnya garis-garis halus dan flek akibat sinar UV. Retinol juga dapat meningkatkan elastisitas dan kelembapan kulit yang hilang akibat paparan sinar matahari.
Merangsang Produksi Kolagen
Kolagen sendiri merupakan jenis protein yang memberikan elastisitas pada bagian tubuh seperti kulit. Fungsinya untuk menjaga kekenyalan kulit dan mengurangi tanda penuaan. Merangsang pergantian sel kulit, meningkatkan produksi kolagen, dan mengurangi tampilan keriput serta garis halus.
Baca Juga:Murah Meriah, Review Jujur Facial Wash YOU Anti Acne Hy! Amino AC-Ttack Efektif Hempas Jerawat!Mengulas Manfaat dan Perbedaan Sunscreen Nivea SPF 50 PA+++ Protect & white, Pastikan Wajah Tetap Menawan
Itu dia 5 manfaat penggunaan retinol di usia 30 supaya awet muda, dalam penggunaan yang tepat dan kualitas produk yang bagus retinol akan sangat efektif.
Disarankan untuk memulai dengan konsentrasi yang lebih rendah dan secara bertahap meningkatkannya untuk menghindari iritasi kulit Untuk itu maka penting penggunaan retinol di sertai pelembab yang cocok untuk menjaga kelembaban.
Dan sebaiknya Konsultasikan dengan dokter kulit sebelum memulai perawatan retinol untuk mendapatkan panduan yang sesuai dengan kebutuhan kulit masing masing.
Nah, sekian pembahasan mengenai manfaat penggunaan retinol di usia 30 supaya awet muda, Bagi yang ingin mencoba sesuaikan dengan kebutuhan kulit kamu ya. Ada yang ingin mencoba? (*)