RADARPEKALONGAN.ID – Manfaat susu kambing etawa dipercaya memang lebih menyehatkan daripada susu sapi. Bahkan manfaat yang kalian dapatkan dari mengonsumsi susu kambing etawa ini cukup melimpah lho, dari membantu tumbuh kembang anak sampai mencegah risiko serangan jantung dan katarak. Penasaran kan?
Apabila dibandingkan dengan susu sapi, susu kambing etawa memang lebih banyak mengandung protein. Selain itu, susu kambing etawa juga kaya akan vitamin dan mineral serta memiliki kandungan laktosa yang lebih rendah.
Karena mengandung banyak nutrisi, dengan mengonsumsi susu kambing etawa dapat memberikan banyak manfaat untuk tubuh. salah satunya yaitu mampu meningkatkan daya tahan tubuh.
Baca Juga:Wajib Dicoba, Inilah 7 Makanan untuk Memperbaiki Fungsi Ginjal agar Fungsi Ginjal Kembali NormalCara Meninggikan Badan dalam 1 Minggu, Efektif Menambah 15 Centimeter Tinggi Badan Kalian
Susu kambing etawa diketahui merupakan sumber protein dan kalsium yang sangat baik. Bahkan dalam 1 gelas atau sekitar 200ml, susu kambing etawa mengandung 130 kalori dan berbagai nutrisi berikut ini:
- 9 gram protein
- 5 gram lemak
- 13 gram karbohidrat
- 200 miligram kalsium
- 160 miligram fosfor
- 5 miligram zat besi
- 70 miligram natrium
- 320 gram kalium
Selain itu di dalam susu kambing etawa juga terkandung seng, tembaga serta berbagai macam vitamin seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin B3 dan vitamin C.
Berkat kandungan nutrisi yang terdapat pada susu kambing etawa, tidak heran apabila susu kambing etawa memiliki banyak sekali manfaat kesehatan.Berikut ini adalah beberapa manfaat susu kambing etawa yang dapat kalian peroleh.
Manfaat Susu Kambing Etawa
1. Mendukung Tumbuh Kembang Anak
Manfaat susu kambing etawa yang pertama yaitu dapat mendukung tumbuh kembang anak.
Seperi yang telah disebutkan sebelumnya bahwa susu kambing etawa memiliki kandungan protein yang lebih tinggi dibandingkan dengan susu sapi.Dalam takaran yang sama disebutkan bahwa susu kambing etawa memiliki kandungan protein 1,5 kali lebih banyak daripada susu sapi.
Faktanya, asupan protein yang cukup sangat penting bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.
Protein sangat dibutuhkan untuk membentuk sel dan jaringan tubuh, selain itu protein juga berfungsi sebagai salah satu sumber energi serta dapat menjaga daya tahan tubuh.
Baca Juga:Sering Dilewatkan, Ternyata Inilah 5 Manfaat Minum Air Putih Sebelum Tidur yang Wajib DiketahuiMau Glowing? Cek 8 Manfaat Air Putih untuk Wajah yang Wajib Kalian Ketahui
2. Mendukung Pertumbuhan Tulang
Manfaat susu kambing etawa yang selanjutnya adalah mampu mendukung pertumbuhan tulang.