Parfume dan body mist sama-sama mampu memberikan efek wangi pada tubuh kita, namun ada sedikit perbedaan cara pemakaiannya dan durasi ketahan wanginya.
Penggunaan parfume lebih disarankan untuk digunakan pada baju bukan kulit, sementara untuk body mist dianjurkan untuk disemprotkan langsung pada badan pada area dekat nadi.
Kalau untuk penggunaan body mist sebaiknya digunakan setelah mandi, agar kondisi kulit yang masih bersih dapat terhidrasi dan menjadi lebih harum.
Baca Juga:5 Olahraga yang Mudah untuk Membenahi Postur Tubuh, Agar Kamu Lebih Sehat dan Tampil Lebih Percaya Diri, Bisa Dilakukan di RumahCara Bikin Scrub Bibir Sendiri dengan Bahan Alami yang Mudah dan Murah, Nomor 5 Paling Gampang
Untuk ketahanannya parfume lebih tahan lama jika dibandingkan dengan body mist, karena bahannya berbeda, body mist lebih mengandung banyak air jika dibandingkan dengan parfume.
Gunakanlah parfume atau body mist ini sebelum berolahraga agar nantinya kamu tetap percaya diri, meskipun kamu sedang berkeringat.
4. Gunakan pakaian olahraga yang mudah menyerap keringat
Pakaian olahraga juga bisa mempengaruhi munculnya bau tak sedap saat kita berolahraga, maka dari itu kamu harus pintar-pintar memilih bahan pakaian yang akan kamu gunakan.
Kamu bisa memilih bahan di bawah ini:
- Polyester activedry, apabila kamu akan melakukan olahraga seperti yoga, dance workout dan strength training.
- Spandex, untuk renang atau semua olahraga
- Cotton, untuk pilates, golf, yoga, kardio, hiking atau lari
- Dry fit, untuk olahraga futsal, basket, lari, atau kardio
5. Bawalah handuk kecil
Saat berolahraga dan mengeluarkan keringat, kita bisa gunakan handuk kecil untuk mengeringkan keringat, agar tubuh tidak terlalu lembab.
Tubuh juga akan gampang kering, sehingga tidak mengundang bakteri yang dapat menyebabkan bau badan.
6. Jaga asupan makan
Menjaga asupan makan adalah rahasia tetap wangi saat berolahraga yang terakhir, kamu harus memilih makanan-makanan yang tidak akan menimbulkan bau berlebih pada badan kamu.
Kamu bisa mengurangi makan bawang-bawangan dan makanan pedas, selain itu kurangi juga konsumsi kafein yang dapat memicu tubuh mengeluarkan lebih banyak cairan, baik keringat maupun urine.
Baca Juga:6 Lip Serum Efektif untuk Bibir Tampak Sehat dan Menawan agar Lebih Percaya DiriCara Bikin Sendiri Lilin Aromaterapi yang Kreatif di Rumah dengan 2 Bahan, Praktis dan Aman!
Demikianlah beberapa rahasia tetap wangi saat berolahraga yang bisa kalian coba. Semoga bermanfaat untuk kamu yang ingin tetap percaya diri saat berolahraga ya. (*)
Sumber gambar: Image by Drazen Zigic on Freepik