RADARPEKALONGAN.ID – Untuk mendapatkan kulit putih atau glowing secara alami bisa menggunakan beberapa bahan, salah satunya adalah lidah buaya.
Melalui artikel ini, akan dibahas tuntas berbagai resep glowing alami dengan lidah buaya yang perlu dicoba.
Lidah buaya menjadi dalah satu bahan alami yang dipercaya dapat membuat glowing, mengatasi masalah jerawat, melembabkan kulit dan menjaga kulit awet muda.
Baca Juga:Catat! Inilah 4 Manfaat Mandi Oatmeal untuk Kesehatan Kulit yang Jarang DiketahuiCatat! Inilah 5 Khasiat Minyak Jarak untuk Kesehatan dan Kecantikan Secara Alami, Dijamin Ampuh dan Terpercaya
Hal ini berkat kandungan air, nutrisi, zat antioksidan, zat antiradang yang terkandung dalam daging lidah buaya.
Karena daging lidah buaya banyak mengandung beraneka zat, maka manfaat lidah buaya ini paling banyak terdapat pada dagingnya. Daging lidah buaya bertekstur seperti jeli yang licin dan mengandung cairan seperti lendir.
Dengan berbagai manfaat yang akan didapatkan dengan lidah buaya, tak jarang produsen produk kecantikaan menggunakanya sebagai bahan dasar untuk membuat konsmetik, salah satunya sabun, shampo, pelembab wajah dan lainya.
Resep Glowing Alami dengan Lidah Buaya
Memiliki kulit glowing merupakan idaman banyak wanita, pasalnya dengan wajah yang glowing dapat meningkatkan rasa percaya diri dan terlihat lebih menawan. Untuk mendapatkan kulit putih alami, ada resep khusus dari lidah buaya. Berikut adalah resep glowing alami dengan lidah buaya :
1. Dengan Lidah Buaya Segar
Resep glowing alami dengan lidah buaya yang pertama yaitu dengan menggunakan lidah buaya segar tanpa campuran bahan lain. Caranya dengan mengoleskan daging lidah buaya ke area wajah.
Tips membuatnya yaitu pertama ambillah lidah buaya yang besar dan sudah memiliki daging tebal. Selanjutnya, cuci bersih lidah buaya dengan air bersih, lalu kupasklah kulit lidah buaya hingga bersih.
Setelah itu,potong daging lidah buaya menjadi beberapa potongan. Selajutnya oleskan daging lidah buaya tersebut ke area yang diinginkan. Namun, jika menggunakan lidah buaya segar terlihat ribet, maka bisa menggunkan lidah buaya yang sudah dikemas dengan baik oleh beberapa produsen kecantikan.
Baca Juga:Awas Berbahaya! Inilah Dampak Negatif Polusi bagi Kesehatan Kulit yang Wajib DiwaspadaiBikin Cantik dan Percaya Diri! Inilah 4 Bahan Alami untuk Memutihkan Ketiak, Cobain Yuk
2. Masker Wajah dari Lidah Buaya dan Lemon
Resep glowing alami dengan lidah buaya yang kedua yaitu dengan membuat masker wajah dari lidah buaya yang dicampur dengan air perasan jeruk nipis. Campuran antara lidah buaya dan air perasan lemon dipercaya dapat membersihkan pori-pori, membasmi debu, kotoran dan sel kulit mati. Selain itu produksi kolagen akan meningkat sehingga kulit wajah glowing alami.