Sering Kena Kemplang? Ini 7 Tips Membeli Makanan di Tempat Wisata Biar Nggak Nyesel

tips membeli makanan di tempat wisata
beberapa tips mmbeli makanan di tempat wisata agar pengeluaran liburanmu tidak boncos
0 Komentar

Mungkin tidak semua pedagang makanan menyediakan daftar harga pada warungnya. Bila kamu dihadapi dengan situasi ini tanpa pilihan, tanyakan harga makanan kepada penjual beserta kelengkapan menu supaya kamu mendapatkan informasi lengkap seputar kelengkapan menu makanan yang ada, beserta harganya.

Kejadian baru- baru ini yang viral di media mengingatkan kita untuk terlebih dahulu mengetahui harga saja belum cukup tanpa tahu kelengkapan menu.

3. Perhatikan Kebersihan

Tips membeli makanan di tempat wisata yang satu ini juga sangat penting karena kamu juga harus memperhatikan apapun yang masuk ke dalam tubuhmu. Untuk menjamin kesehatanmu, perhatikan tempat makan yang kamu pilih. Misalnya seberapa banyak lalat di sekitar warung, dekat atau tidaknya dengan selokan, bau yang tercium, hingga cara membuang sisa makanan.

Baca Juga:5 Rekomendasi Jenis Masker yang Bisa Melindungi dari Polusi UdaraCatat! 11 Tips Menjaga Imunitas Tubuh Anak Hadapi Cuaca Ektrem

Kebersihan alat makan yang disediakan juga wajib dilihat. Jangan lupa untuk membawa handsanitizer jika diperlukan bila tidak ada air yang mengalir di sekitar.

Kamu juga bisa memanfaatkan tisu basah untuk membersihkan alat makan. Jangan lupa bawa obat diare untuk antisipasi salah makan.

4. Pilih Tempat Makan yang Sudah Dikenal

Tempat-tempat makan yang terkenal seperti restoran fastfood lebih menjamin kenyaman tempat serta harga karena yang tertera di menu biasanya sudah harga mati yang tidak bertambah kecuali tambahan PPN.

Selain harga yang pasti, restoran-restoran brand ternama juga berlomba-lomba menyajikan interior bersih dan nyaman untuk memuaskan pelanggan.

5. Pilih Tempat Makan yang Agak Jauh dari Atraksi Wisata

Apabila perutmu masih bisa menahan lapar lebih lama, cobalah untuk mencari tempat makan yang agak jauh dari tempat atraksi wisata. Harga makanan di luar wilayah wisata biasanya lebih bersahabat kepada wisatawan lokal maupun mancanegara.

Selain mempunyai kesempatan, para pedagang dalam lingkup atraksi wisata biasanya dikenakan pajak yang tinggi karena lahannya yang strategis, sehingga mereka tidak punya pilihan kecuali pengemplangan harga.

6. Pilih Tempat yang Ramai

Tempat ramai biasanya membuktikan rasa dan harga cocok bagi pembeli. Kenyamanan tempat makan juga bisa dilihat dari seberapa banyak pengunjung. Apalagi kalau rumah makan itu memberikan promo khusus.

0 Komentar