Polres Pekalongan berupaya penuh dalam mencegah kriminalitas serta gangguan kamtibmas di wilayah hukumnya. Melalui personil Sat Samapta, upaya tersebut diimplementasikan dengan patroli dialogis guna mengajak warga masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kriminalitas.
Disampaikan Kasat Samapta AKP Suhadi pihaknya melaksanakan patroli dialogis di tempat keramaian, seperti pasar, pertokoan dan juga taman kota.
“Patroli dialogis dilaksanakan sebagai upaya mengajak warga masyarakat bersama-sama untuk menjaga keamanan guna mengantisipasi kriminalitas serta gangguan kamtibmas,” ujarnya.
Baca Juga:Polsek Doro Amankan ODGJ yang Ngamuk di Rumah WargaPolres Pekalongan Laksanakan Pengamanan Gereja Ibadah di Hari Minggu
Selain itu, melalui dialogis dengan warga, informasi kamtibmas dapat diperoleh dan himbauan kamtibmas dapat tersampaikan.
“Ini juga menciptakan kedekatan aparat Kepolisian dengan masyarakat,” imbuh AKP Suhadi.
Dirinya berharap, sinergitas Polri dan warga dapat tercipta dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif di wilayah Kab. Pekalongan.