RADARPEKALONGAN.ID– Sering dianggap remeh sebagai hiasan minuman, biji selasih memiliki segudang manfaat untuk kesehatan loh. Pada artikel ini akan dibahas tentang manfaat biji selasih untuk mengurangi risiko anemia. Yuk simak penjelasannya.
Biji selasih dikenal di Indonesia untuk hiasan pada hidangan penutup atau minuman manis. Namun sering dianggap remeh bahwa selasih ini hanya hiasan saja.
Biji selasih memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan loh, dari mengatasi panas dalam seperti radang tenggorokan, radang pada usus, masalah pencernaan sampai mengatur kadar kolesterol dalam darah.
Baca Juga:Serupa Tetapi Tak Sama, Mengenal 5 Perbedaan Manfaat Biji Selasih dan Chia Seed, Efektif untuk Berbagai Masalah PencernaanEfektif untuk Diet, Manfaat Chia Seed untuk Turunkan Berat Badan
Pada artikel ini akan dibahas tentang kandungan zat besi pada selasih dan manfaat biji selasih untuk mengurangi risiko anemia.
Seseorang yang kekurangan zat besi akan menyebabkan masalah seperti anemia, suatu kondisi di mana tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat untuk membawa oksigen ke jaringan tubuh. Mengonsumsi makanan kaya zat besi seperti biji selasih dapat membantu mencegah anemia.
Biji Selasih mengandung zat besi yang merupakan mineral penting yang membantu produksi hemoglobin, protein yang ditemukan dalam sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.
Manfaat Biji Selasih untuk Mengurangi Risiko Anemia
Biji selasih adalah sumber nutrisi yang melimpah, beberapa kandungan memiliki fungsi yang bagus dan bermanfaat untuk kurangi risiko anemia.
Kandungan seperti zat besi, folat, dan vitamin B, yang semuanya penting untuk pembentukan sel darah merah. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi lebih lanjut manfaat biji selasih untuk mengurangi risiko anemia dan memberi manfaat kesehatan secara keseluruhan.
Penyebab Anemia
Sebelum kita membahas manfaat biji selasih untuk mengurangi risiko anemia, penting untuk memahami penyebab utama kondisi anemia.
Anemia adalah suatu kondisi di mana tubuh kekurangan sel darah merah sehat yang cukup untuk membawa oksigen ke jaringan tubuh dan dapat disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kekurangan zat besi, kurangnya vitamin B12 dan folat, gangguan pada sumsum tulang, atau kondisi kronis lainnya.
Baca Juga:Sumber Nutrisi Melimpah, Inilah 5 Manfaat Biji Selasih Sebagai Sumber Serat Efektif Atasi Masalah PencernaanSuper Instagrammable: 6 Spot Foto Terbaik di Nusa Penida Bali
Zat besi adalah salah satu komponen utama dalam pembentukan hemoglobin, yang membantu mengangkut oksigen dalam darah. Kekurangan zat besi adalah penyebab umum dalam tubuh yang menyebabkan jenis anemia yang paling umum, yaitu anemia defisiensi besi.