KENDAL – Totalitas para santri dan pengurus Pondok Pesantren Al-Itqon Patebon dalam mempersiapkan perlombaan ternyata berbuah manis. Mereka sukses memborong total 13 piala, sehingga berhasil keluar dengan predikat juara umum prhelatan Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2023 tingkat Kabupaten Kendal, belum lama ini.
Rasa syukur mendalam pun disampaikan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Itqon, M. Faiqul Hilmi. Dia menyebut capaian prestasi tersebut tak lepas dari kerja keras para santri dan pengurus pondok. Terlebih, pihak pondok bahkan melakukan penjaringan calon peserta lomba dan pendampingan belajar dengan lebih awal. Upaya ini semata untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
“Untuk itu, setiap peserta didampingi satu ustadz atau ustadzah dengan harapan dapat memaksimalkan persiapan. Bahkan waktu liburan akhir semesterpun tetap digunakan untuk kegiatan latihan dan pendampingan,” tutur pria yang karib disapa Gus Faiq ini, Minggu (22/10/2023) seperti dilansir portal pcnukendal.com pada 25 Oktober 2023 pagi.
Baca Juga:Masa Emas, Anak-anak PAUD Perlu Diberikan Pengalaman Positif yang MembekasKota Pekalongan Mulai Godok Penyusunan RPJPD 2025-2045
“Sejak awal kita bertekad, pokoknya tahun ini Al-Itqon harus all out dan meraih juara umum dalam seluruh rangkaian lomba Hari Santri Kabupaten Kendal,” lanjut Gus Faiq.
Adapun predikat juara umum ini memang pantas disematkan pada Ponpes Al-Itqon, mengingatkan kesuksesan perwakilan mereka memborong juara untuk hampir setiap perlombaan. Beberapa raihan juara itu dicatatkan baik untuk santri putra maupun putri, antara lain Juara 2 MTQ Putri, Juara Harapan 2 MTQ Putra, Juara 2 Hafalan Jurmiyah Putra, Juara 1 Hafalan Jurmiyah Putri, Juara 2 MQK Fathul Qorib Putra, Juara 3 MQK Fathul Qorib Putri.
Selanjutnya Juara 1 Hafalan Nadhom Imrity Putra, Juara 2 MQK Ta’limul Muta’alim Putra, Juara 1 MQK Fathul Mu’in Putra, Juara 2 Hafalan Nadhom Alfiyah Putra, Juara 2 MQK Bulughul Marom Putra, Juara harapan 3 MQK Bulughul Marom Putri, serta Juara harapan 3 lomba Rebana.
Soal kesuksesan merengkuh juara umum, Kepala Pondok Pesantren Al-Itqon, M. Arif Zakian, pun membocorkan sejumlah tips persiapannya. Dia menyebutkan sejumlah upaya dan usaha para santri hingga memperoleh juara.
“Kebetulan menjelang Hari Santri ini bertepatan dengan liburan pondok. Maka, untuk santri yang ikut lomba, liburan di rumah cukup hari Ahad dan Senin saja. Mulai malam Selasa dan seterusnya harus sudah kembali ke pondok untuk latihan dan persiapan lomba bersama pendamping,” ungkap Arif.