PEKALONGAN,RADARPEKALONGAN.ID – Dalam momentum peringatan Hari Kesehatan Nasional atau HKN 2023 di Lapangan Setda Kota Pekalongan, Senin (13/11/2023), Pemkot Pekalongan melalui Dinas Kesehatan siap menerapkan 6 pilar transformasi kesehatan, sebagaimana diamanahkan oleh Menteri Kesehatan.
Dalam peringatan HKN 2023, Dinkes menyelenggarakan kegiatan Upacara HKN 2023 ke-59 Tahun 2023 yang dipimpin langsung oleh Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid. Turut diikuti oleh Sekda Kota Pekalongan, Nur Priyantomo beserta para Asisten Setda, jajaran perwakilan Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompinda) Kota Pekalongan, tenaga kesehatan, fasilitas kesehatan, dan insan kesehatan.
Pada kesempatan tersebut, Walikota Pekalongan membacakan sambutan Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin yang menekankan 6 (enam) pilar transformasi kesehatan penopang sistem kesehatan Indonesia yang harus dibangun bersama dengan serius dan terus menerus.
Baca Juga:Serukan Perubahan, Front Pergerakan Nasional Deklarasi Dukung Anies-MuhaiminPenuhi Job Specification, Dinperinaker Kota Pekalongan Tingkatkan Kompetensi SDM
Adapun 6 pilar tersebut yakni pilar layanan primer, pilar layanan transformasi rujukan, pilar layanan transformasi sistem layanan ketahanan kesehatan, pilar layanan transformasi pembiayaan kesehatan, pilar layanan transformasi sumber daya manusia kesehatan, dan pilar layanan transformasi teknologi kesehatan.
Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE menyerahkan hadian kepada pemenang dalam upacara HKN 2023 di Lapangan Setda Kota Pekalongan, Senin (13/11/2023).(Radarpekalongan.id)
“Pelayanan primer harus memberikan akses layanan kesehatan dasar kepada seluruh masyarakat, dengan mengedepankan layanan promotif dan preventif berdasarkan siklus hidup manusia,”ucap Mas Aaf.
Untuk SDM, kata Mas Aaf, harus dilengkapi dengan puskesmas, puskesmas pembantu (Pustu), laboratorium kesehatan masyarakat (Labkesmas) dan memenuhi hak hak SSM secara adil dan berkelanjutan. Mas Aaf juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berperan membangun kesehatan, dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar.
Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE berfoto bersama jajaran pegawai Dinas Kesehatan dalam upacara HKN 2023 di Lapangan Setda Kota Pekalongan, Senin (13/11/2023).
(Radarpekalongan.id)
“Mari kita bangun bersama tubuh dan jiwa yang sehat dan kuat, demi Indonesia Emas 2045. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa meridhoi ikhtiar kita dan memberkahi kita semua dengan kesehatan dan kesuksesan. Selamat Hari Kesehatan Nasional, Sehat Negeriku, Maju Indonesiaku,” tuturnya membaca sambutan Menkes Budi.