Riyanto Miliki Tekad Kuat untuk Melayani Masyarakat Dengan Sepenuh Hati

Riyanto
Riyanto memiliki tekad kuat untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati. (Radarpekalongan.id)
0 Komentar

Kelima mewujudkan Visi dan Misi Kota Pekalongan, sebagai seorang caleg, saya ingin menjadi bagian dari tim yang mewujudkan visi dan misi Kota Pekalongan. saya ingin berkontribusi dalam mencapai pembangunan yang berkelanjutan, menciptakan iklim investasi yang kondusif, memperbaiki pelayanan publik, dan meningkatkan kualitas hidup warga. Motivasinya adalah untuk memastikan bahwa Kota Pekalongan menjadi tempat yang lebih baik untuk tinggal, bekerja, dan berinvestasi.

Bisa dijelaskan mengenai latar belakang Pak Riyanto?

Nama saya Dr.Riyanto,SIP,SH,M.Kn lahir di Magelang,18 Januari 1969. Saat ini tinggal di Jl. Sulawesi Kergon Gg.IX No 11 Kelurahan Bendan Kergon, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah.

Istriku bernama Dr.dr.Henny Rosita,Sp.KJ .,M.Kes ( dokter Spesialis Jiwa ) pekerjaan ASN. Alhamdulillah saya dikaruniai anak empat orang. Kalau riwayatku, saya memulai sekolah di Sekolah Dasar Negeri Madyocondro lulus Tahun 1983. Kemudian saya melanjutkan ke Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Secang lulus Tahun 1986. Lalu Sekolah Menengah Atas Diponegoro 2 Jakarta Lulus Tahun 1989, Universitas Terbuka Jakarta Lulus Tahun 2000 (Sarjana Ilmu Politik), Universitas Dharmawangsa Medan Lulus Tahun 2015 (Sarjana Hukum), Universitas Islam Sultan Agung Semarang Lulus Tahun 2019 (Magister Kenotariatan), Universitas Islam Sultan Agung Semarang Lulus Tahun 2022 (Program Doktor Hukum).

Baca Juga:Wali Kota Aaf Berharap Penanggulangan Kemiskinan di Tahun 2024 Bisa Lebih OptimalMas Ipung Berjiwa Merakyat dan Bertekad Suarakan Aspirasi Masyarakat

Sedangkan pekerjaan saat ini adalah sebagai Direktur di Perusahaan swasta di Jakarta, juga menjadi Notaris di Kabupaten Pemalang, serta pemilik atau Owner Klinik Utama dr.Henny Rosita yang terletak di desa Sijono Kabupaten Batang, sebuah klinik Khusus jiwa dan Rehabilitasi Nafza).

Bila Pak Riyanto terpilih sebagai anggota DPRD Pekalongan, Bapak ingin ditempatkan di komisi yang membidangi apa?

Kalau saya terpilih, komisi yang di inginkan adalah komisi C yang membidangi:

  1. Kesehatan Masyarakat
  2. Rumah sakit
  3. Puskesmas/Puskesmas pembantu
  4. Pendidikan,pengajaran dan pelatihan
  5. Pendidikan Masyarakat
  6. Pendidikan anak usia dini dan Taman Kanak Kanak
  7. Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah
  8. Sekolah lanjutan pertama/Madrasah Tsanawiyah/Kejuruan
  9. SMU/Madrasah Aliyah/Kejuruan
  10. Kepemudaan,olah raga dan pramuka
  11. Kesejahteraan sosial Masyarakat
  12. Tenaga Kerja dan Trasmigrasi
  13. Pemberdayaan Masyarakat
  14. Keluarga Berencana
  15. Panti Asuhan pemerintah daerah
  16. Perguruan Tinggi.
0 Komentar