Walikota Barcelos, Edson de Paula Rodrigues Mendes, mengapresiasi bahwa pelaksanaan kegiatan XVI UNESCO Creative Cities Network Annual Conference Tahun 2024 ini bisa dipusatkan di Kota Barcelos, Portugal. Dirinya pun berkesempatan bisa ditunjuk UNESCO untuk mempresentasikan budaya Traditional Market (Pasar Tradisional) di wilayahnya dan penerapan teknologi Augmented Reality (AR) untuk meningkatkan pariwisata di kota Barcelos, khususnya menyoroti tempat wisata, sejarah, dan rekreasi. Aplikasi ini dimaksudkan untuk memungkinkan pengguna mengetahui tempat-tempat bersejarah yang menarik di Barcelos, serta berinteraksi dengan tempat tertentu.
“Tidak masalah jika kota-kota kreatif lainnya atau negara lain ingin mengadopsi ataupun berkolaborasi terhadap apa yang sudah kami lakukan,”pungkasnya. (Dur)