RADARPEKALONGAN.ID, KENDAL – Para kiai sepuh yang tergabung dalam Forum Khodim Syuyukh (Forkhos) memberikan dukungan penuh kepada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kendal, Mirna Annisa dan Urike, dalam Pilkada Kendal 2024.
Dukungan tersebut disampaikan pada acara silaturahmi dan doa bersama yang dihadiri ratusan kiai dan ribuan santri di Gedung Serba Guna Al Musyaffa, Sabtu, 26 Oktober 2024.
Pengasuh Pondok Pesantren Al Musthofa Pandes, Nasih Syarifudin, menjelaskan bahwa para kiai Forkhos sebelumnya telah melakukan musyawarah untuk mengkaji visi-misi dari seluruh pasangan calon.
Baca Juga:Pertemuan Kades Pemalang di Hotel Pekalongan Dilaporkan ke Bawaslu, Diduga Langgar Netralitas PilkadaInvestasi di Batang Tembus Rp4,7 Triliun, Lampaui Target Dua Kali Lipat
“Setelah melalui istikharah, kami sepakat mendukung Mirna Annisa, yang kami yakini berkomitmen untuk memajukan dunia pesantren di Kendal,” ujar Nasih, yang akrab disapa Gusdin.
Lebih lanjut, Gusdin menyampaikan bahwa sebagai daerah dengan basis santri yang kuat, Kendal membutuhkan pemimpin yang memiliki kepedulian terhadap pesantren.
“Dengan potensi pesantren yang besar di Kendal, kami perlu pemimpin yang mampu menjaga marwah kiai dan santri. Harapan kami, pasangan Mirna-Urike dapat bersinergi dengan pesantren untuk membawa Kendal lebih maju,” ujarnya.
Ketua Forkhos Kendal, Muhammad Idris Nur, turut mendukung pasangan Mirna-Urike sebagai sosok yang amanah.
“Mirna Annisa sudah terbukti dekat dengan para ulama dan kiai, dan kami berharap kedekatan ini akan memperkuat komitmen beliau dalam membangun pesantren di Kendal,” ujar Muhammad Idris.
Calon Bupati Kendal, Mirna Annisa, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas dukungan dari para kiai sepuh Kendal.
“Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Jika terpilih, saya berkomitmen untuk memprioritaskan pembangunan pesantren dan akan mengabdikan diri untuk kemajuan pesantren dan masyarakat Kendal,” ungkap Mirna.