500 Relawan LPBI NU Dapat Pelatihan Intensif untuk Tingkatkan Kompetensi Kebencanaan

500 Relawan LPBI NU Dapat Pelatihan Intensif untuk Tingkatkan Kompetensi Kebencanaan
ACHMAD ZAENURI JAMBORE NASIONAL - Ratusan Relawan LPBI NU Berkumpul di Curug Sewu Kendal, Jumat 1 November 2024.
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID, KENDAL – Dalam upaya menghadapi tantangan perubahan iklim yang meningkatkan risiko bencana, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) telah menyelenggarakan kegiatan Jambore Nasional Relawan LPBI NU Zona II.

Acara ini berlangsung dari Jumat hingga Minggu, 1-3 November 2024, di Obyek Wisata Curug Sewu, Kendal, diikuti oleh 500 relawan dari berbagai daerah.

Jambore yang dihadiri oleh perwakilan seluruh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) di Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta ini diawali dengan penyematan tanda peserta serta penanaman pohon di sekitar lokasi acara.

Baca Juga:Heboh Petugas KPU Palsu Minta Data Warga, Video Viral di Media SosialPolres Batang Intensifkan Patroli Malam Jelang Pilkada 2024

Pembukaan jambore ini dipimpin oleh Wakil Ketua Umum PBNU, Prof Nizar Ali, yang menekankan pentingnya ketanggapan relawan bencana.

“Relawan harus bisa beraksi dengan cepat dan tepat, terutama saat ada indikasi sebelum lembaga lain turun tangan,” ujarnya.

Prof Nizar menambahkan bahwa peningkatan kompetensi dan keterampilan relawan dalam penanggulangan bencana sangat diperlukan, baik sebelum, selama, maupun setelah bencana terjadi.

“Penanganan bencana harus bersifat inklusif dan tidak memandang agama atau organisasi apa pun,” tegasnya.

Menjadi relawan bencana, lanjutnya, adalah kesempatan untuk berkhidmat bagi masyarakat luas.

“Relawan LPBINU harus membangun kemitraan, karena tidak mungkin bekerja sendiri tanpa kerjasama dengan lembaga lain,” jelasnya.

Ketua PWNU Jawa Tengah, KH. Abdul Ghafafr Rozin, juga menyoroti pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, mengingat Indonesia adalah negara yang rawan bencana.

Baca Juga:Kemkomdigi Nonaktifkan 11 Pegawai Terkait Kasus Judi OnlineSMPN 1 Warungasem Bersama BPBD Gelar Simulasi Penanganan Gempa untuk Edukasi Siswa

“Dalam menghadapi bencana alam, yang menjadi fokus utama adalah kemanusiaan. Tugas relawan LPBI adalah menyelamatkan, mencegah, dan memitigasi bencana serta selalu siap siaga,” pesannya.

0 Komentar