Tingkatkan Nilai Spritual, MTs.S Hidayatul Athfal Gelar Ngaji Tematik Pesantren Ramadhan 1446 H

MTs.S Hidayatul Athfal
NGAJI - Para guru dan Tenaga Pendidik MTs.S Hidayatul Athfal sedang mengaji kitab Musyawarah Fathul Mu\'in yang diasuh Ustadz Ahmad Assabty dan Ustadz Fathurrozak.
0 Komentar

PEKALONGAN.ID,KOTAPEKALONGAN – Dalam rangka mengisi bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, MTs.S Hidayatul Athfal menggelar kegiatan Ngaji Tematik Pesantren Ramadhan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman keislaman dan mendekatkan para siswa, guru dan tenaga pendidik kepada nilai-nilai spiritual selama bulan penuh berkah ini.

Salah satu sesi utama dalam rangkaian kegiatan tersebut adalah pembelajaran shalat khusyu’ yang dibimbing dari BP4 Kota Pekalongan. Diambilkan narasumber yang berpengalaman dalam membimbing siswa untuk lebih memahami dan meresapi setiap gerakan serta bacaan dalam shalat

Kemudian ada penyampaian materi ‘Mental Kuat, Gedget Sehat : Jadi Remaja Hebat Tanpa Bullying untuk murid putra yang akan disampaikan Dosen UIN Gus Dur, Nadhifatuz Zulfa, MPd. Sedangkan yang murid putri mendapatkan materi ‘Menjadi Remaja Penuh Cinta di Era Digital : Bijak dalam Bertutur dan Bersikap. Narasumbernya Ketua LKKNU PCNU Kota Pekalongan, Dr Hj Siti Mumun Muniroh, S.PSi, MA.

Baca Juga:Daihatsu Hadirkan Program Spesial DAIFIT 2025, Rayakan Ramadhan dan Idul Fitri dengan Berkah dan KenyamananMenko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar Gelar Safari Ramadhan di Jawa Tengah

Selain itu, murid putra masih menerima materi dari Kitab Akhlak Lil Banin. Sedangkan murid putri menerima materi Kitab Uyunul Masail Lil Nisa.

Tidak hanya para murid saja yang mengaji. Para guru dan tenaga Pendidikan juga ikut ngaji kitab Musyawarah Fathul Mu’in yang diasuh Ustadz Ahmad Assabty dan Ustadz Fathurrozak. Lalu ngaji Mengajar : suatu Thoriqoh menuju kebahagiaan dunia akhirat, selaku narasumber Kyai M. Mujib Hidayat MPdI. Terakhir ngaji Aswaja An Nahdliyyah dan Tantangan Pendidikan Modern, selaku narasumber Kyai Zia’ul Haq, M.Pd.

Kepala MTs Hidayatul Athfal, Ustaz Mohammad Jawad SPdI, menyampaikan bahwa kegiatan Ngaji Tematik ini diharapkan mampu memberikan bekal keislaman yang lebih kuat bagi para siswa.

“Kami ingin para siswa, guru dan tenaga pendidik tidak hanya memahami teori ibadah, tetapi juga mampu menerapkannya dengan penuh kesadaran dan keikhlasan,” ujarnya.

Selain pembelajaran shalat khusyu’, Pesantren Ramadhan ini juga menghadirkan berbagai materi lainnya, seperti kajian tafsir Al-Qur’an, fiqih ibadah, serta akhlak dan adab dalam kehidupan sehari-hari. Para siswa terlihat antusias mengikuti setiap sesi yang diberikan.

0 Komentar