Bupati Kendal Prioritaskan Penanganan Sampah, Siap Teken MoU dengan PT Semen Gresik

Bupati Kendal Prioritaskan Penanganan Sampah, Siap Teken MoU dengan PT Semen Gresik
ACHMAD ZAENURI HALAL BIHALAL DLH - Bupati Kendal saat berikan sambutan di acara halal bihalal Dinas Lingkungan Hidup.
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID, KENDAL – Penanganan sampah di Kabupaten Kendal dipastikan menjadi salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal. Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, saat menghadiri acara halalbihalal Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kendal, yang digelar di halaman kantor DLH pada Rabu, 16 April 2025.

“Insya Allah selama masa kepemimpinan saya bersama Pak Benny, penanganan sampah akan menjadi prioritas utama. Karena kami semua ingin menjadikan Kendal sebagai kota yang bersih dan indah,” ujar Bupati yang akrab disapa Tika.

Pemkab Kendal Siapkan MoU dengan PT Semen Gresik

Sebagai wujud keseriusan dalam menangani persoalan sampah, Pemkab Kendal kini tengah mempersiapkan kerja sama strategis dengan PT Semen Gresik, salah satu BUMN terkemuka.

Baca Juga:Pemkot Pekalongan Kembali Angkut Sampah dari Rumah Warga, Terapkan Sistem Baru Berbasis KomunitasResmi! Batang Tetapkan 5 Zona Strategis dalam RPJMD 2025–2029, Ini Fokus Pembangunannya

“Besok pagi (Kamis, 17 April 2025, red), direncanakan penandatanganan MoU antara Pemkab Kendal dengan PT Semen Gresik. Kami berharap kolaborasi ini bisa membantu mengurangi persoalan sampah di Kendal,” jelas Bupati Tika.

Bupati menegaskan, masalah sampah harus ditangani secara kolaboratif, termasuk dengan dukungan pihak ketiga dan sinergi antarinstansi. Apalagi, rendahnya kesadaran sebagian masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya turut memperparah kondisi lingkungan, terlebih saat musim penghujan.

Luncurkan Gerakan “Bersatu Siaga” untuk Lingkungan Bersih

Sebagai bentuk edukasi sekaligus gerakan nyata di lapangan, Pemkab Kendal juga meluncurkan program “Bersatu Siaga”. Program ini bertujuan membangun kebiasaan menjaga lingkungan, baik melalui kegiatan bersih-bersih maupun penghijauan, dengan melibatkan masyarakat dan seluruh elemen pemerintahan.

Apresiasi untuk Petugas Kebersihan yang Tak Kenal Libur

Dalam acara halalbihalal tersebut, Bupati Tika turut menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada para petugas kebersihan DLH, termasuk penyapu jalan dan pengangkut sampah.

“Saat lebaran kemarin, banyak yang libur, tapi para petugas kebersihan tetap bekerja. Mereka mulai bertugas sejak pukul 5 pagi demi menjaga kebersihan Kabupaten Kendal,” ungkapnya.

Apresiasi juga ditujukan kepada Kepala DLH Kendal, Aris Irwanto, yang dinilai mampu membangun komunikasi dan koordinasi baik dengan para tenaga lapangan.

Kekompakan dan Kebersamaan Jadi Modal Penting

0 Komentar