RADARPEKALONGAN.ID, KOTA PEKALONGAN – Rangkaian Pemilihan Ketua OSIS (Pemilos) di SMP Salafiyah tahun ini berlangsung lebih meriah dan edukatif dengan mengusung konsep baru. Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi ajang pesta demokrasi, tetapi juga dikemas bersamaan dengan market day dan pentas seni.
Kepala SMP Salafiyah, Qurrotul Aini, menjelaskan bahwa kegiatan ini diselenggarakan melalui beberapa tahapan, mulai dari penjaringan kandidat, sosialisasi, kampanye, hingga puncak pemilu raya. Tujuannya adalah untuk memberikan pengalaman demokrasi yang nyata kepada seluruh siswa.
“Melalui pesta demokrasi ini, anak-anak bisa belajar menyuarakan hak mereka terkait calon kandidat yang dikenal. Ini bagian dari proses belajar, maka pilihlah teman yang dapat dijadikan teladan,” tutur Qurrotul Aini. Ia juga menambahkan bahwa pengalaman ini menjadi bekal penting bagi siswa kelak saat memasuki usia pemilih.
Baca Juga:Wali Kota Aaf Ajak Ulama dan Umaro Sinergi, Jaga Kondusivitas & Pemulihan Pasca-Insiden Anarkis!Layanan Gratis Pemprov Jateng di Kendal Diserbu Warga, Program Speling Sukses Sasar Pelosok Desa!
Inovasi utama dalam penyelenggaraan pemilu tahun ini adalah penggunaan tablet sebagai alat pemungutan suara. Hal ini merupakan langkah maju dalam penerapan teknologi di lingkungan sekolah.
“Pemilihan menggunakan tablet adalah hal baru. Ini untuk mempercepat perhitungan suara dan memanfaatkan digitalisasi,” jelasnya.
Penggabungan pemilu dengan market day dan pentas seni juga menjadi daya tarik tersendiri. Qurrotul mengungkapkan bahwa kolaborasi ini memberikan pengalaman yang lebih luas kepada siswa.
“Tujuannya bukan hanya pemilu raya, tetapi mereka menunggu ada yang bisa dinikmati. Ini kolaborasi bagus, di mana anak-anak dapat belajar demokrasi sambil mengeksplor bakat wirausaha dan penampilan,” imbuhnya.
Selama kegiatan, siswa tidak hanya menyalurkan hak suara, tetapi juga bisa menyaksikan penampilan seni dari teman-teman mereka dan menikmati berbagai hasil dagangan yang tersedia.
Dengan rangkaian kegiatan ini, SMP Salafiyah berharap para siswa memperoleh manfaat yang menyeluruh, baik dari sisi karakter, keberanian, maupun keterampilan kewirausahaan.(mal)