Jelang Tahun Baru 2026, BNNK Batang Razia Tempat Karaoke, Satu Pengunjung Positif Psikotropika

Jelang Tahun Baru 2026, BNNK Batang Razia Tempat Karaoke, Satu Pengunjung Positif Psikotropika
M. DHIA THUFAIL GEREBEK CAFE - Petugas BNNK Batang saat menggerebek tempat hiburan cafe karaoke.
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID, BATANG – Guna memastikan malam pergantian tahun bebas dari penyalahgunaan narkotika, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Batang menggelar razia besar-besaran di sejumlah tempat hiburan malam, Rabu (31/12/2025) dini hari. Petugas menyisir kafe dan tempat karaoke di wilayah Kabupaten Batang hingga Kota Pekalongan untuk melakukan deteksi dini.

Operasi ini menyasar lokasi-lokasi yang dinilai rawan menjadi tempat peredaran gelap narkoba. Dalam razia tersebut, tim gabungan melakukan pemeriksaan ketat terhadap setiap pengunjung yang hadir.

Kepala BNNK Batang, Suryanto Padmadi Raharjo, mengungkapkan bahwa pemeriksaan meliputi pengecekan fisik hingga tes urine di tempat bagi pengunjung yang dicurigai.

Baca Juga:Angka Kriminalitas Kota Pekalongan 2025 Turun 13,6 Persen, Penyelesaian Perkara Tembus 83 Persen!Status UHC Non Cut Off Kendal Dicabut, 119 Ribu Peserta BPJS Dinonaktifkan, Layanan Kesehatan Kini Terbatas

“Total ada 149 orang yang kami periksa, mulai dari pengecekan pupil mata hingga tes urine. Untuk yang positif, akan kami tindak lanjuti dengan asesmen medis di BNNK Batang,” tegas Suryanto, Rabu (31/12/2025).

Hasil Tes Urine di Tiga Lokasi

Dari hasil penyisiran di tiga titik hiburan malam, petugas mendapatkan temuan yang beragam. Di Kafe Valentine Karaoke dan Happy Puppy Pekalongan, sebanyak 113 orang yang diperiksa seluruhnya dinyatakan negatif dari narkoba.

Namun, saat petugas menyisir Paramita Karaoke di wilayah Kabupaten Pekalongan, satu orang pengunjung kedapatan positif mengonsumsi psikotropika setelah menjalani tes urine. Terhadap pengunjung tersebut, BNNK Batang akan melakukan pendalaman lebih lanjut untuk mengetahui asal muasal zat terlarang itu.

Suryanto menegaskan bahwa razia ini adalah komitmen nyata institusinya dalam menekan angka kriminalitas akibat pengaruh narkoba pada momentum pergantian tahun.

“Razia ini merupakan bagian dari komitmen BNNK Batang dalam upaya pencegahan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, khususnya pada momentum rawan seperti malam pergantian tahun,” tambahnya.

Capaian Pencegahan Sepanjang 2025

Selain penindakan di lapangan, BNNK Batang mencatatkan kinerja preventif yang masif sepanjang tahun 2025. Setidaknya 140 kegiatan sosialisasi telah menjangkau 26 ribu orang di berbagai lapisan masyarakat. BNNK juga telah membentuk 50 sukarelawan anti-narkoba dan memperkuat program Desa Bersinar (Bersih Narkoba).

Di sisi rehabilitasi, BNNK Batang sepanjang tahun ini menangani 28 klien, di mana mayoritas (21 orang) datang secara sukarela untuk pulih. Jenis zat yang disalahgunakan tercatat bervariasi, mulai dari sabu, ganja, hingga obat daftar G seperti tramadol dan alprazolam.

0 Komentar