Wali Kota Pekalongan Resmi Lantik Muhammad Affan sebagai Direktur Perumda Tirtayasa 2026–2030

Wali Kota Pekalongan Resmi Lantik Muhammad Affan
DILANTIK - Wali Kota Pekalongan H. A. Afzan Arslan Djunaid, S.E., M.M. secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Muhammad Affan sebagai Direktur Perumda Tirtayasa Kota Pekalongan periode 2026–2030 di Ruang Buketan Setda Kota Pekalongan, Senin (5/1/2026).
0 Komentar

KOTA PEKALONGAN. RADARPEKALONGAN.ID – Wali Kota Pekalongan H. A. Afzan Arslan Djunaid, S.E., M.M. secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Muhammad Affan sebagai Direktur Perumda Tirtayasa Kota Pekalongan periode 2026–2030. Prosesi pelantikan berlangsung di Ruang Buketan Setda Kota Pekalongan, Senin (5/1/2026).

Pelantikan tersebut menjadi momentum awal penguatan kepemimpinan Perumda Tirtayasa dalam rangka meningkatkan kualitas layanan air bersih bagi masyarakat Kota Pekalongan. Acara ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Pekalongan Hj. Balgis Diab, S.E., S.Ag., M.M., Sekretaris Daerah Kota Pekalongan Nur Priyantomo, serta jajaran kepala organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.

Wali Kota Pekalongan menyampaikan bahwa proses pengangkatan direktur Perumda Tirtayasa telah melalui tahapan panjang dan seleksi ketat, mulai dari assessment hingga wawancara, sebelum akhirnya mendapatkan persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri.

Baca Juga:Siapkan Generasi Cerdas dan Berkarakter, MTs Salafiyah HIFAL Pekalongan Resmi Buka PPDB 2026/2027Sambut Tahun Baru 2026, Rosin Rest Area KM 319 B Gelar Community Gathering Akbar di Jalur Tol Pemalang

“Alhamdulillah, prosesnya cukup panjang. Assessment dan wawancara sudah selesai sekitar tiga bulan lalu. Sempat tertahan di Kementerian Dalam Negeri kurang lebih dua bulan, namun sekarang sudah tuntas dan bisa dilantik,” ujar Afzan.

Meski demikian, Afzan mengakui Perumda Tirtayasa masih memiliki sejumlah pekerjaan rumah, khususnya terkait keluhan pelayanan masyarakat, meskipun intensitasnya mulai menurun. Ia menegaskan akan memberikan waktu kepada direktur baru untuk melakukan penyesuaian internal dan konsolidasi organisasi.

“Masih banyak PR di Perumda Tirtayasa atau PDAM. Kami beri waktu Pak Direktur untuk penyesuaian internal terlebih dahulu. Selanjutnya akan segera digelar rapat kerja untuk membahas program perbaikan, baik jangka pendek maupun jangka panjang,” jelasnya.

Afzan optimistis Muhammad Affan mampu membawa perubahan positif bagi Perumda Tirtayasa, mengingat pengalaman yang dimiliki selama dua periode memimpin PDAM di Kabupaten Rembang. Evaluasi kinerja direktur akan dilakukan secara berkala setiap tahun.

“Momentum ini pas di awal 2026 sehingga evaluasi kinerja lebih mudah dilakukan. Dengan pengalaman beliau, saya yakin kompeten, mumpuni, dan mampu meningkatkan kinerja Perumda Tirtayasa secara maksimal,” pungkasnya. (dur)

0 Komentar