Senada dengan Mashudi, Rahmawati, seorang warga sekitar, menceritakan betapa sulitnya mobilitas warga sebelum jalan tersebut dibangun, terutama saat cuaca buruk melanda.
“Alhamdulillah sekarang jalannya bagus dan aksesnya mudah. Dulu kalau hujan kondisinya parah sekali, meskipun ada tanggul tetap sulit dilewati,” pungkas Rahmawati.
Kini, dengan kondisi jalan yang mulus, Desa Sendang Sikucing siap menyambut lonjakan kunjungan wisatawan dan memudahkan aktivitas harian masyarakat nelayan di wilayah tersebut. (fur)
