Wakil Bupati Batang, Suyono, yang meninjau langsung proses evakuasi di lapangan, meminta tim untuk bekerja secara optimal namun tetap memperhatikan keselamatan diri.
“Saya ingin memastikan pencarian berjalan maksimal. Semoga korban segera ditemukan agar keluarga tidak terus diliputi kekhawatiran,” tutur Suyono.
Selain memantau pencarian, Suyono juga mengingatkan masyarakat, terutama para nelayan dan pengurus kapal, untuk ekstra waspada menghadapi cuaca yang sulit diprediksi. Pemkab Batang berkomitmen untuk memfasilitasi kebutuhan logistik tim SAR dan keluarga korban selama masa tanggap darurat berlangsung. (fel)
