Selain Indah dan Megah , 5 Destinasi Wisata Turki Ini Ternyata Menyimpan Banyak Sejarah dan Budaya

Destinasi Wisata Turki
Hagia Shopia, Perpaduan Dua Budaya di Turki (foto/ Istanbul Museums)
0 Komentar

Catatan, jika kalian ingin berkunjung kemari, kalian diharuskan mengenakan pakaian yang sopan. Selain itu, bagi wanita, kalia diharuskan memakai hijab.

Hagia Shopia

Hagia Sophia termasuk salah satu destinasi wisata Turki yang terkenal hingga ke segara penjuru dunia. Bangunan ini juga menyimpan sejarah panjang mengenai keberadaan dua agama di Turki.

Sehingga tak heran jika salah satu warisan budaya dunia UNESCO ini di bagian langit-langitnya terdapat mozaik dua lambang keagamaan yang saling berdampingan. Kedua agama tersebut adalah Islam dan Kristen.

Baca Juga:Rekomendari 6 Wisata di Turki, Mulai dari Naik Balon Udara Sampai Berbelanja Oleh-Oleh Khas, Semua Lengkap!Ingin Liburan dan Menciptakan Pengalaman Baru? Coba 6 Wisata Seru di Qatar Ini, Dijamin Memberikan Suasana Liburan yang Tidak Ada di Negara Lain

Tidak hanya itu saja, Hagia Shopia juga menyuguhkan keindahan bangunan yang mewah dan megah. Keindahan tersebut dapat terlihat dari dekorasi interior dengan dinding-dinding yang dilapisi mozaik dan pilar mamer.

Menariknya lagi, ketika kalian berkunjung Hagia Shopia, kalian juga bisa mengunjungi Blue Mosque. Karena kedua bangunan tersebut berada dalam lokasi dan kawasan yang sama.

Virgin Mary House

Destinasi wisata Turki yang kedua adalah Virgin Mary House. Bagi umat kristiani, destinasi wisata Turki yang satu ini merupakan salah satu tempat yang harus dikunjungi.

Pasalnya, bangunan ini dianggap sebagai rumah peristirahatan terakhri Bunda Maria. Sehingga meski jauh dari kesan yang mewah, bangunan ini memiliki suasana yang sejuk dan asri.

Sementara itu, untuk bangunan dari Virgin Mary House sendiri, bangunan ini seperti rumah batu kecil. Lokasi dari Virgin Mary House ini yakni terlerak di atas bukit Bulbul, Turki.

Topkapi Palace

Destinasi wisata Turki yang menjadi yang selanjutnya adalah Topkapi Palace. Dahulu, tempat ini merupakan “Tuan Rumahnya” Turki.

Topkapi Palace ini merupakan pusat pemerintahan Turki sekaligus istana yang merupakan salah satu peninggalan Turki Utsmani dan menjadi tempat tinggal dari Sultan Usmaniyah, semenjak Sultan Mehmet II berhasil menaklukkan Konstantinopel.

Baca Juga:Suka Wisata Alam, Air, dan Sejarah? Inilah 6 Wisata di Aceh Tamiang yang Wajib Kalian Kunjungi !Mengenal 8 Kuliner Khas Qatar yang Kaya Akan Rempah, Lezat dan Menggugah Selera

Dibuat pada tahun 1459, bangunan bekas istana ini ditinggali oleh para sultan selama 400 tahun lamanya.

0 Komentar