Tak Hanya Enak, Ini 6 Buah untuk Mencegah Penyakit Jantung

buah untuk mencegah penyakit jantung
Tak Hanya Enak, Ini 6 Buah untuk Mencegah Penyakit Jantung. (Freepik.com)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Bagi sebagian pengidap penyakit jantung atau kardiovaskuler sangat rentan mengalami gangguan pada pembuluh darah. Salah satu penyebab yang paling umum yaitu adanya penyempitan dan pengerasan dalam pembuluh darah. Oleh karena itu, butuh asupan  gizi melalui konsumsi buah untuk mencegah penyakit jantung.

Melalui upaya tersebut, diharapkan ada efek pencegahan dan membantu meredakan gejala penyakit jantung. Selain itu, pola hidup sehat serta olahraga yang teratur juga dapat menjadi faktor pendukung mencegah penyakit berbahaya ini. Dari banyaknya jenis buah yang tersedia, berikut ini Radarpekalongan.id rangkum enam buah untuk mencegah penyakit jantung khusus untuk mu.

Alpukat

Buah untuk mencegah penyakit jantung yang pertama dalam alpukat. Buah satu ini menganduk lemak tak jenuh tunggal yang masuk sebagai jenis lemak yang sehat. Lemak jenis inilah yang diketahui mampu mengurangi jumlah kolesterol jahat dalam tubuh seseorang.

Baca Juga:8 Jenis Makanan dan Minuman Pelancar Haid, Perempuan Wajib Tahu! Ternyata, Ini Cara Menghitung Hari Haid yang Benar dan Tepat Beserta 3 Fasenya untuk Perempuan

Alpukat juga mampu meningkatkan kadar lemak baik dalam tubuh dan melindungi jantung dari radikal bebas karena kandungan antioksidan yang tinggi serta kalium di dalamnya. Kamu dapat mengkonsumsi alpukat dengan cara dimakan langsung atau membuat jus sebagai minuman sehat sehari-hari.

Anggur

Selain memiliki rasa yang enak, anggur juga merupakan salah satu buah untuk mencegah penyakit jantung. Kandungan senyawa resveratrol didalamnya memiliki sifat antioksidan yang efektif dalam mencegah terjadinya penyumbatan pembuluh darah di area jantung.

Tak hanya manfaatnya, senyawa resveratrol juga penyebab terdapatnya warna keunguan pada anggur. Bahkan, senyawa ini juga dapat mengatasi peradangan hingga bantu turunkan tekanan darah tinggi pada tubuh seseorang. 

Supaya mendapatkan hasil yang maksimal, kamu dapat mengkonsumsi buah anggur setiap harinya. Pastikan, buah yang kamu makan dalam keadaan segar dan telah dibersihkan. 

Pisang

Memiliki warna kuning yang khas dan rasanya yang manis membuat pisang menjadi favorit banyak orang, Buah untuk mencegah penyakit jantung ini memiliki beragam kandungan yang bermanfaat. 

Beberapa diantaranya seperti vitamin B6, kalium hingga vitamin C. Sebagai informasi, kalium sendiri merupakan jenis mineral yang bermanfaat dalam menurunkan tekanan darah seseorang. Bahkan, mampu melemaskan dinding pembuluh darah lho. 

0 Komentar