611 Siswa SDIT Ulul Albab Antusias Ikut Pawai Tarhib Sambut Ramadan 1444 H

Siswa SDIT Ullul Albab.
Siswa SDIT Ullul Albab pawai tahrib ramadan.
0 Komentar

Mereka pun melewati jalan Supriyadi kembali dan sampailah mereka di sekolah pada pukul 09.15 WIB.

Selain itu, pengamanan jalannya pawai dibantu oleh Pak Warno yang merupakan salah satu Satpam SDIT Ulul Albab.

Dia ikut berpartisipasi dalam mengamankan jalan area pawai sehingga alur lalu lintas sekitar sekolah sampai lapangan Peturen bisa berjalan dengan kondusif dan lancar.

Baca Juga:SMK Negeri 1 Bulakamba Tekan Angka Kecelakaan Pelajar Bareng Forum Keselamatan Sekolah4 Efek Buruk Jarang Ganti Oli Mesin pada Motor

Warga terlihat antusias melihat pawai

Siswa SDIT Ulul Albab menarik perhatian warga yang dilewati. (Foto: SDIT Ulul Albab)

Antusias warga sekitar menyambut pawai dengan suasana hangat dan ramah. Warga pun tersenyum ramah menyaksikan pawai.

Dilihat dari raut wajah mereka kala mereka disapa oleh siswa siswi SDIT Ulul Albab saat membagikan selebaran jadwal imsakiyyah.

Terlihat secara jelas, warga turut gembira menyaksikan para siswa SDIT Ulul Albab. Terutama ketika melihat siswa kelas bawah yang masih terlihat imut-imut, mereka tetap semangat walaupun harus berjalan kaki dan berkeringat.

“Yang semangat ya dek, nanti puasanya satu bulan penuh ya,” tutur seorang warga yang dilewati siswa SDIT Ulul Albab yang sedang pawai tahrib ramadan ini.

Sontak saja, siswa SDIT Ulul Albab menjadi lebih semangat dengan dukungan para warga tersebut.

Kepala sekolah, Khikmawati, S.Pd juga menuturkan kegiatan pawai ini bertujuan untuk menyambut datangnya Bulan Ramadan, menyemarakkan dan mengabarkan kabar gembira kepada masyarakat datangnya bulan ramadan.

Baca Juga:Program Makerspace Dorong Murid Hebat Jadi Problem-Solver, Gunakan 5 Fase Sprint DesignDibuka Sejak 15 Maret Mudik dan Balik Bareng Honda, Di Sini Pendaftarannya, Jangan Tertinggal

Juga memperluas syiar sekolah kepada masyarakat serta berbagi kebahagiaan kepada warga di sekitar sekolah dengan memberikan souvenir sebagai aplikasi dari program PPM SDIT Ulul Albab (Pusat Pengabdian Pada Masyarakat).

Kepala sekolah juga berharap dengan diadakan pawai ini tumbuhnya ghiroh peserta didik dalam melaksanakan ibadah di bulan suci ramadan dan dapat terjalin tali silaturrahim yang baik antara sekolah dengan masyarakat sekitar.

Siswa SDIT Ulul Albab putri berfoto sebelum pawai. (foto: SDIT Ulul Albab)

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Muslimin juga menuturkan, semoga pawai tarhib hari ini bisa kembali dilaksanakan di tahun depan dan lebih baik lagi.

Berdasarkan kalender Hijriah tahun 2023 yang diterbitkan kementerian agama RI, awal ramadhan 2023 akan jatuh tanggal 22-23 Maret 2023.

0 Komentar