Barnum Effect, Menjebakmu dalam Popularitas Zodiak hingga Tes Kepribadian

Fenomena Barnum Effect
Barnum Effect, pengaruhi rasa percaya pada zodiak hingga tes kepribadian. (Sumber: freepik.com)
0 Komentar

Meehl menulis esai yang menyatakan bahwa apa yang dikatakan oleh Barnum tidaklah berdasar dan tidak masuk akal, apalagi dipertanggungjawabkan kebenarannya. Esai tersebut diberi judul “Wanted, A Good Cookbook” yang menjadi awal mula munculnya istilah Barnum Effect.

Meehl juga menggunakan istilah ini untuk mewakili rasa frustrasinya pada pernyataan umum yang dibuat oleh rekan kerjanya untuk mendeskripsikan kepribadian orang dari tes yang didasarkan pada hal-hal sepele.

Bagaimana Pengaruh Barnum Effect Pada Manusia?

Bagaimana Barnum Effect pengaruhi manusia. (Sumber: freepik.com)

Barnum Effect terus menjamur karena pernyataan tertentu valid secara universal atau benar untuk kebanyakan orang. Orang kemudian mempersonalisasi pernyataan tersebut dan memandangnya sebagai sesuatu yang inklusif dan secara spesifik mendeskripsikan dirinya.

Baca Juga:Alpha Female: 3 Cara Jadi Cewek Kece yang Mampu Mendominasi LingkunganSelain Jantung Berdebar, Berikut Tanda-Tanda Jatuh Cinta Menurut Psikologi

Kata-kata yang ambigu memungkinkan orang untuk memproyeksikannya ke dalam diri sendiri. Akibatnya, banyak orang yang tertipu karena telah meyakini kebenaran dari apa yang telah dikatakan sebelumnya.

Tidak jarang, ketika menemukan sesuatu yang salah, mereka mengabaikannya dan memaksa agar pernyataan itu tetap sesuai dengan dirinya.

Barnum Effect sudah familier dalam dunia astrologi karena kerap digunakan pembaca tarot, garis tangan, bola kristal, dan semacamnya untuk meyakinkan kliennya. Pernyataan berdasarkan zodiak juga sering kali dijadikan acuan untuk menilai setiap orang sesuai dengan zodiaknya.

Selain itu, fenomena ini juga berlaku dalam tes kepribadian. Hasil dari tes tersebut dirancang seakan-akan sangat akurat, biasanya terdiri dari kalimat yang netral.

Contohnya, “Kamu adalah orang yang supel dan ramah, tetapi dalam beberapa situasi cenderung menutup diri dan ingin menghabiskan waktu sendiri.”

Kadang, saat menemukan rekomendasi tontonan di YouTube, Netflix, dan lainnya, orang juga merasa bahwa rekomendasi tersebut ditujukan secara khusus untuknya. Padahal, ini hanya hasil analisis AI atau artificial intelligence berdasarkan tontonan sebelumnya.

Dampak Barnum Effect

Akibat adanya Barnum Effect. (Sumber: freepik.com)

Pernyataan dalam ramalan dan sejenisnya tentu mengandung baik kalimat afirmasi positif maupun negatif. Proyeksi kalimat tersebut terhadap diri sendiri juga akan membawa dua efek, yakni positif dan negatif.

0 Komentar