RADARPEKALONGAN.ID – Mumpung masih muda dan belum banyak aktifitas, jangan sampai menyerah untuk terus belajar bahasa Inggris untuk pemula. Memang sih, walau tingkatnya pemula tapi tetap saja ada kesulitan yang harus dilalui.
Bagaimana biar bisa belajar bahasa Inggris untuk pemula agar bisa menguasai sedikit demi sedikit. Disini kita akan membahas bberapa cara agar bisa mempelajarai bahasa yang populer ini secara mudah dan gampang.
Ya, betul bisa menguasai bahasa Inggris pasti memiliki banyak benefit di masa depan. Paling sederhana saja deh, bisa mengartikan turis mancanegara ketika berbicara bahasa Inggris tanpa buka buku kamus. Nah inilah beberapa cara belajar bahasa Inggris untuk pemula.
Baca Juga:11 Seserahan Nikah yang Layak untuk Calon Perempuan, Pria Wajib Tahu7 Urutan Lamaran Pernikahan Adat Sunda yang Harus Kamu Tahu
1. Praktik Langsung dan Belajar dari Kesalahan
Cara utuk bisa menguasai bahasa Inggris adalah dengan praktik langsung. Sebab ketika praktik langsung maka akan secara otomatis akan membuat kesalahan. Nah ketika salah, kita bisa mempelajari kesalahan tersebut.
Wajar sebagai pemula melakukan kesalahan ketika belajar bahasa Inggris. Tinggal kita sendiri harus terus praktik dan belajar dari kesalahan grammar baik pada pengucapan maupun penulisan.
2. Pakai Flashcard
Manfaat Kursus Bahasa Inggris yang penting banget (Freepik.com)
Alat bantu visual seperti flashcard sangat membantu sekali ketika kita serius dalam mempelajari bahasa Inggris. Flashcard banyak dijual di toko online yang memang diperunntukkan pembelajaran bahasa Inggris.
Biasanya pembelajaran seperti ini sangat cocok untuk kita yang menyukai dunia visual. Flashcard berguna sekali untuk menambahkosa kata dalam bahasa Inggris.
3. Mendengarkan Lagu Mocca
Mendengarkan lagu spesifik dari Band terkenal adalah satu cara belajar bahasa Inggris untuk pemula yang gampang sekali dilakukan. Tinggal dibiasakan saja.
Rekomendasi lagu berbahasa Inggris band di Indonesia dalah Mocca. Kenapa? karena memiliki logat bahasa Indonesia akan memudahkan kita dalam membiasakan mendengar lirik bahasa Inggris.
Baca Juga:7 Alasan Pernikahan yang Wajib Kamu Tahu10 Makanan Khas Palembang Sumatera Selatan Lezat Tapi Murah
4. Menonton Film tanpa Subtitle Bahasa Indonesia
Cara belajar bahasa Inggris yang tak kalah mudahnya adalah dengan menonton film. Tentu saja menonton film dengan tidak menggunakan subtitle bahasa Inggris.