Brasil dan Portugal Bersaing Kejar Jasa Jose Mourinho

Brasil dan Portugal Bersaing Kejar Jasa Jose Mourinho
Timnas AS ikut mengejar jasa Mourinho untuk menjadi pelatih.(foto/twitter/@idextratime)
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Timnas Brasil dan Timnas Portugal dikabarkan bersaing untuk mendapatkan jasa Jose Mourinho untuk menjadi pelatih.

Kursi pelatih dua negara tersebut diketahui kosong setelah Tite yang sebelumnya melatih Brasil dan Fernando Santos yang melatih Portugal, mundur usai gagal di Piala Dunia 2022.

Nama Jose Mourinho kini menjadi incaran dua negara. Portugal lebih dulu melirik jasa pria yang kini menukangi AS Roma itu. Namun Brasil dilaporkan siap menyaingi Portugal dalam mengejar tanda tangannya.

Baca Juga:Pengguna Mobil Manual, Simak Tips Ini Agar Mobil Awet dan AmanEmery Akan Tegur Martinez Soal Selebrasi Kontroversial di Piala Dunia

Pria 59 tahun itu bergabung dengan AS Roma pada 2021 dengan kontrak tiga tahun. Tapi laporan bahwa Mourinho tidak sepenuhnya bahagia di ibu kota Italia, khususnya terkait sikap pemain dan keterbatasan keuangan klub.

La Repubblica melaporkan, Brasil akan melakukan gerakan sensasional untuk menjadikan Jose Mourinho sebagai bos baru tim nasional mereka untuk menggantikan Tite.

Perantara dari tim nasional Brasil akan terbang ke Italia untuk bertemu dengan pelatih kepala Roma dan memulai negosiasi secara langsung.

Brasil telah dikaitkan dengan bos Manchester City Pep Guardiola, setelah dilaporkan beralih ke agen super Jorge Mendes untuk membantu mereka mengejar pelatih kepala baru.(nul)

0 Komentar