BATANG, RADARPEKALONGAN.ID– Memasuki bulan suci Ramadan 2023, salah satu aktivitas yang ditunggu-tunggu selain menjalankan ibadah puasa adalah momen berbuka puasa bersama alias bukber.
Bagi masyarakat Batang dan sekitarnya yang bosan dengan suasana bukber yang biasa saja, bisa mencoba sensasi bukber di resto hotel Sendang Sari Batang bisa jadi pilihan.
Spesial tahun ini, Hotel Sendang Sari Batang menawarkan konsep buka bersama bertajuk KRSS ‘Kampung Ramadan Sendang Sari’.
Baca Juga:Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves hingga Mindcage Tayang Perdana di Bioskop Pekalongan 28 Maret 2023Paket Buka Puasa Lengkap Rp55 ribu di Sahid Mandarin Pekalongan, Bisa Sekalian Beramal!
Bisa dinikmati secara bufet All You Can Eat atau sepuasnya, hidangan beragam tersaji disana.
Executive Marketing Setempat, Ari Setyorini, mengatakan tamu bisa menikmati buka bersama Kampung Ramadan Sendang Sari dengan cukup membayar Rp75.000 Net/pax.
“Menu yang disajikan beragam. Dan yang spesial ada get doorprize setiap malam sabtu disini,” ujarnya belum lama ini.
Ari menjelaskan, untuk sajian menu sendiri diupdate setiap harinya mulai dari menu Nusantara bahkan chinees ada disana. Disana tersedia dari menu takjil, maincourse, live cook, desert dan yang lainya.
Suasana Bukber di Hotel Sendang Sari Batang
“ Bahkan spesial kembali, paket bukber ini juga dapat dinikmati dengan promo beli 10 gratis 1 tambahan,” bebernya.
Dengan menyuguhkan konsep semi outdoor yang berlokasi di Pool hotel. Tamu juga akan dimanjakan dengan iringan tambahan live music untuk menciptakan keseruan dan kehangatan berbuka puasa bareng keluarga, teman atau kolega jadi lebih bermakna. (DF)