Cara Membeli Mobil Bekas Agar Tak Tertipu

Cara Membeli Mobil Bekas Agar Tak Tertipu
0 Komentar

RadarPekalongan.id – Membeli mobil bekas merupakan solusi terbaik untuk Anda yang membutuhkan kendaraan roda empat dengan bujet terbatas. Namun, Anda perlu mengetahui tips membeli mobil bekas agar tidak tertipu.

Selain harga jual dan pajak mobil yang lebih murah di bandingkan mobil baru, Anda dapat langsung menggunakan mobil bekas. Meski begitu, membeli mobil bekas harus melalui proses yang tepat.

Tidak hanya melakukan pemeriksaan kondisi fisik kendaraan seperti eksterior, interior, atau kondisi mesin saja, ada tips membeli mobil bekas yang harus dipahami oleh konsumen, terutama mereka yang masih awam.

Tips Membeli Mobil Bekas Terbaik

Baca Juga:Hankook Tire Siapkan Strategi dan Solusi Baru di Tahun 2023Customer Gathering dengan Nasabah Giatkan Literasi Asuransi

Dibutuhkan ketelitian dan kesabaran saat mencari mobil bekas sebelum mendatangi showroom atau pemilik mobil agar tidak tertipu dan mendapatkan kendaraan terbaik.

Berikut ini adalah tips membeli mobil bekas yang penting untuk Anda ketahui:

  1. Jangan terjebak harga murah

Siapa yang tidak tergoda jika diimingi harga murah untuk mobil bekas incaran. Meski menggiurkan, Anda perlu mengingat bahwa dalam hukum ekonomi, ada rupa ada barang merupakan hal yang harus ditekankan dengan baik.

Karena itu, penting untuk Anda berhati-hati dan melakukan inspeksi secara mendalam bersama dengan montir bengkel atau orang yang ahli dalam menilai kelayakan dan kondisi mobil.

Pasalnya, jika harga mobil yang ditawarkan terlalu murah dari pasaran, maka bisa jadi mobil tersebut bekas kecelakaan berat atau bahkan bekas kebanjiran. Bisa jadi juga harga miring tersebut merupakan upaya untuk memancing konsumen agar datang ke showroom dan menawarkan mobil lainnya.

  1. Periksa riwayat servis

Tips membeli mobil bekas yang kedua adalah memeriksa riwayat servis atau service record. Dengan melakukan cek riwayat servis mobil, maka Anda dapat mengetahui dengan jelas apakah mobil tersebut dirawat secara berkala atau tidak.

Jika mobil memiliki jadwal rutin untuk servis, maka dapat dipastikan mobil tersebut memiliki kondisi yang baik dan layak jalan. Selain itu, pastikan juga mobil bekas incaran rutin diservis rutin di bengkel resmi atau bukan.

Baca Juga:Berikut Harga dan Spesifikasi Oppo A16Berikut Harga dan Spesifikasi Realme C31

Pilihlah mobil dengan riwayat servis yang menggunakan jasa bengkel resmi, karena selain terjaminnya kondisi mobil yang akan dibeli, dengan melakukan perawatan rutin maka bisa memastikan keaslian odometer mobil. Itu berarti, mengetahui berapa jumlah kilometer yang sudah ditempuh oleh mobil tersebut.

0 Komentar