Dapat Dilakukan di Rumah, Inilah 5 Cara Membentuk Otot Lengan dengan Mudah

Cara Membentuk Otot Lengan
Foto Wanita sedang Work Out Di Rumah (Foto: Freepik)
0 Komentar

5. Peregangan Lengan Atas (Tricep Kickback)

Cara membentuk otot lengan yang terakhir yaitu dengan melakukan tricep kickback atau peregangan lengan atas.

Agar dapat melakukan tricep kickback, berikut ini adalah gerakan-gerakan yang dapat kalian lakukan:

  • Pertama, berlutut menggunakan salah satu tungkai, sedangkan tungkai yang lainnya menekuk ke depan dan berpijak pada kaki.
  • Kedua, bentuklah sudut 90 derajat dengan kedua lutut. Apabila lutut kiri yang berada di depan, angkat dan luruskan lengan kanan ke arah belakang sejauh mungkin.
  • Tahan beberapa saat terlebih dahulu sebelum siku membentuk sudut 90 derajat.
  • Ulangi gerakan tersebut sebanyak 15 sampai 20 kali, kemudian lakukan gerakan yang sama pada sisi tubuh yang lainnya.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, kalian dapat menggenggam dumbel atau botol berisi air di tangan saat melakukan gerakan tersebut.

Baca Juga:Tidak Perlu Takut Lagi, Inilah 11 Cara Menghilangkan Bau Mulut Setelah Makan Jengkol, Ampuh Hilangkan Bau Tidak SedapMudah dan Murah, Inilah 8 Cara Memperbaiki Skin Barrier yang Rusak, Terbukti Ampuh dan Dapat Dilakukan di Rumah

itulah tadi beberapa cara membentuk otot lengan yang dapat kalian lakukan secara mandiri di rumah.

Akhiri rangkaian cara membentuk otot lengan dengan beristirahat terlebih dahulu sejenak untuk menstabilkan kembali pernapasan dan detak jantung.

Agar mendapatkan hasil yang terbaik, latihan cara membentuk otot lengan ini sebaiknya disertai juga dengan pola makan yang sehat. Bagaimana, mudah dan murah kan caranya? Kalian bisa mempraktikkannya langsung di rumah. Selamat mencoba ya. (*)

0 Komentar