Trianggulasih Hills merupakan destinasi wisata glamping di Pekalongan yang menawarkan view alam yang sangat menawan ditambah dengan kesejukan udaranya yang membuat kamu kembali fresh saat healing di tempat ini. Kamu bisa merasakan camping vibes di kawasan perbukitan yang sangat sejuk dengan panorama pegunungan yang mempesonakan mata.
Bagi kamu yang berencana healing dengan staycation di glamping Trianggulasih Hills, terdapat 2 paket yang bisa kamu pilih. Yang pertama paket glamping tenda luxury dengan harga Rp 400 ribuan untuk 4 orang. Dengan fasilitas tiket masuk, tenda glamping dengan kapasitas 5 orang, matras, set meja jursi lipat, sleeping bag, peralatan makan, peralatan masak, lampu tenda, dan air mineral.
Sedangkan paket regular tenda dome dengan harga Rp 150 ribuan aja untuk 4 orang, dengan fasilitas yang kamu dapat yaitu, tiket masuk, tenda dome dengan kapasitas maksimal 4 orang, jasa bongkar pasang tenda, lapak tenda, matras, kompor, gas, lampu, srta pralatan masak.
Baca Juga:Pas Banget Buat Ide Liburan! 5 Destinasi Wisata Camping di Pekalongan yang Wajib Masuk List-muWajib Masuk List-mu! Inilah 6 Tempat Ngopi View Alam di Batang yang Mempesona
Terdapat fasilitas penunjang lainnya yaitu penyewaan alat camping, area parkir, dan juga toilet.
Akses ke lokasi sudah sangat baik dan jalannya pun halus. Kamu bisa dengan mudah menemukannya karena berada di Jalan Raya Sawangan, Kecamatan Paninggaran, Kabupaten Pekalongan.
3. Fillow Luxcamp
sensasi menginap di hotel bintang 5 namun langsung di hutan pinus alami (foto:@filow.luxcamp)
Destinasi glamping di Pekalongan selanjutnya yaitu berada di kawasan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan. Tepatnya di Dukuh Cokrowati, Desa Kasimpar, Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan.
Pada destinasi glamping di Pekalongan yang satu ini, kamu dapat merasakan camping glamor dengan suasana hutan alam Prungkriyono yang masih sangat asri. Selain itu, di tempat ini kamu bisa merasakan ketenangan karena jauh dari hiruk pikuk ramainya kota. Lokasi glampingnya berada di tengah-tengah hutan pinus menjadikan suasananya semakin kental.
Di sini, kamu bisa merasakan fasilitas setara dengan hotel namun tetap menyatu dengan alam.
Terdapa 2 tipe kamar yang bisa kamu pilih yaitu superior room maupun deluxe room yang memiliki desain kamar menggunakan tenda dengan konsep bohemian tent. Interior tenda dibuat menyerupai interior hotel, sehingga pengunjung dapat merasakan nuansa hotel di dalam tenda.