Dinperinaker Gabungkan BKK SMK dan SMA

Dinperinaker
Petugas Dinperinaker sedang melayani masyarakat di bidang layanan ketenagakejaan. (Radarpekalongan.id/Abdurrohman).
0 Komentar

PEKALONGAN,RADARPEKALONGAN.ID – Gabungan bursa kerja khusus atau BKK SMK dan SMA di Kota Pekalongan. menjadi solusi agar informasi lowongan kerja bisa sampai ke lulusan siswa SMA di Kota Pekalongan.

Kepala Dinperinaker Kota Pekalongan, Sri Budi Santoso melalui Kabid Penempatan Kerja, Pelatihan dan Produktivitas, Sri Haryati mengaku, sebelumnya telah diadakan koordinasi dengan BKK Pekalongan dengan satuan pendidikan SMA.

Hasilnya didapatkan masukan bahwa selama ini informasi terkait lowongan dan pelatihan kerja bagi peserta didik SMA belum terakomodir dengan baik. “Karena selama ini BKK identik dengan sekolah kejuruan. Akibatnya informasi kaitannya dengan dunia kurang tersampaikan ke SMA,” ucapnya.

Baca Juga:Berikan Motivasi, Dinkominfo Berikan Anugerah KIP Tingkat KotaLepas Cabor Pencak Silat Maju Pra Porprov, Ini Pesan Walikota

Baza Juga:: Sambut Bulan K3, Kepala Dinperinaker SBS Ajak Biasakan Perilaku Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Bu Sri menyampaikan, salah satu SMA menyebutkan jika tidak semua lulusannya melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

“Jadi kita dapat info kalau tidak semua siswanya setelah lulus lanjut kuliah, jadi ada yang bekerja, ada yang hanya 40 persen saja yang lanjut pendidikan, ini yang mendasari kami untuk membentuk kesatuan BKK SMK dan SMA,” pesannya.

Sri Haryati berharap dengan adanya penggabungan BKK, lulusan SMK dan SMA bisa terus mengembangkan kemampuan baik dengan melanjutkan pendidikan maupun bekerja.”Kami harapkan yang terbaik bagi lulusan SMK dan SMA,”pungkasnya. (dur)

0 Komentar