Diskon 11 Persen, Xiaomi Redmi Note 11 Harga Jadi Rp 2,2 Jutaan

Redmi Note 11
0 Komentar

Layar 90Hz FHD+ Super AMOLED

Sektor tampilan HP Redmi Note 11 mengandalkan layar berpanel AMOLED. Bentangnya 6,43 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel; 409 ppi).

Layar berpanel AMOLED belakangan memang jadi favorit karena penampakan warnanya yang cemerlang, serta punya response time lebih singkat ketimbang IPS LCD. Yang menarik, AMOLED di Redmi Note 11 kini sudah mendukung refresh rate tinggi, yakni 90 Hz.

Pengguna pun bisa mendapatkan pengalaman yang menyenangkan saat melakukan scrolling secara cepat di linimasa aplikasi media sosial. Xiaomi pun mengeklaim, touch sampling rate layar HP ini sudah cukup tinggi di 180 hz.

Baca Juga:Angkatan Muda Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan Harus Berani Terjun ke Bidang PolitikBupati Fadia: Jika Terjadi Sesuatu, Saya Cabut Izin Sekolahnya

Tidak hanya itu, layar Redmi Note 11 juga andal dalam skenario pemakaian di luar ruangan. Pasalnya, layar HP ini bisa mencapai tingkat kecerahan 700 nit dengan mode high brightness, serta 1000 nit dengan mode kecerahan otomatis.

Mengenai warna, layar Redmi Note 11 diklaim sudah tembus rentang warna DCI-P3 yang luas. Klaim itu pun coba dibuktikan oleh Jon Mundy dengan suatu alat kalibrasi warna bernama i1Display Studio.

Hasilnya, warna yang muncul dari layar HP ini akurat dengan menembus 99,9% DCI-P3. Pada standar lain, warnanya tembus 100% sRGB dan 87.8% Adobe RGB.

Sayangnya, layar AMOLED Redmi Note 11 Note belum mendukung pemutaran konten HDR10+. Namun, sertifikasi Widevine L1 sudah tersedia, sehingga Anda bisa menonton film di Netflix pada resolusi Full HD.

Pengisian daya super cepat 33W 5000mA(typ)

Sektor selanjutnya yang jadi andalan Redmi Note 11 adalah baterai. Kapasitasnya masih sama dengan pendahulunya, yakni 5000 mAh. Baterai tersebut juga didukung teknologi pengisian cepat 33W.

Seluruh penguji sepakat bilang bahwa baterai Redmi Note 11 memang sangat awet. Ketahanan baterai ini mencapai 11 jam 35 menit saat dites Jon Mundy menggunakan aplikasi PC Mark battery.

Namun, dalam kondisi nyata, HP ini bisa bertahan lebih dari satu hari saat setelan refresh rate layar nya 90 Hz. Bahkan, jika setelan refresh rate diturunkan jadi 60 Hz (konstan), nyala HP ini bisa tembus dua hari.

0 Komentar