DPC Petanesia Kabupaten Pekalongan Periode 2023-2028 Dilantik

Petanesia
Dewan Pengurus Harian DPC Petanesia Kabupaten Pekalongan periode 2023-2028, Rabu (05/07/2023) dilantik.(Triyono)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Dewan Pengurus Harian DPC Pecinta Tanah Air Indonesia (Petanesia) Kabupaten Pekalongan periode 2023-2028, Rabu (05/07/2023) dilantik. Kegiatan dilaksanakan di Aula Setda Pemkab Pekalongan.

Susunan Kepengurusan DPC Petanesia https://www.petanesianews.com/Kabupaten Pekalongan yang dilantik Ketua H. Hartono, Wakil Ketua 1, Bambang Junaryadi, Wakil Ketua II, Mustofa.

Baca : 32 Kesebelasan Rebutkan Piala Danyonif 407/ PK Cup X 2023

Sekretaris Agus Abdul Basir, Wakil Sekretaris 1,M Mustopa, Wakil Sekretaris II, Tri Endang Indriyati, sedangkan Bendahara, H. Rido Khilali, wakil bendahara 1, Hj. Nurhidayah, Wakil Sekretaris II, H. M Zahidin dan sejumlah pengurus lainnya. Pelantikan dilakukan secara langsung oleh Ketua DPW Petanesia Jawa Tengah, KH. Gus Munir.

Baca Juga:32 Kesebelasan Rebutkan Piala Danyonif 407/ PK Cup X 2023Plh Bupati Pekalongan Riswadi Buka Rembuk Stunting Tingkat 2023

Sementara prosesi pelantikan dilakukan dengan pembacaan SK Pengurus, Penandatanganan naskah berita, kata pelantikan Pengurus Provinsi Jawa Tengah,Penyerahan petaka dari DPW ke DPC Petanesia.

Pelantikan DPC Petanesia Kabupaten Pekalongan dihadiri langsung DPP dan DPW Petanesia, Plh Bupati Pekalongan, H. Riswadi, Forkopimda, BIN, tamu undangan.

Ketua DPC Petanesia Kabupaten Pekalongan, H. Hartono menyampaikan melalui Petanesia semua bangkit dan bergerak. Karena bisa saja akan tergerus dengan era informasi yang kadang mengacaukan persatuan. Akantetapi dengan adanya ini mudah-mudahan bisa merawat Kebhinekaan dari berbagai unsur, dari berbagai multikultural yang ada khususnya di Kabupaten Pekalongan dan umumnya di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Untuk itu kami sebagai generasi muda bangsa yang diberi amanat untuk meneruskan perjuangannya, kami perlu bimbingan dan selalu diarahkan apabila kami terdapat kekurangan. Dan yang terakhir ada sedikit pantun, Dari Papua sampai di Kesesi karena Kebetulan saya Kesesi senyum Begitu Indah berseri, kita semua kumpul di sini sebagai wujud cinta terhadap NKRI, ” ungkapnya.

Sementara DPW Petanesia Provinsi Jawa Tengah, KH. Gus Munir menegaskan ada 83 persen pelajar tidak peduli pancasila mau diganti atau tidak. Sedangkan 17 walahualam oleh karena itu ia berharap pada pengurus Petanesia, Petanesiakanlah warga Kabupaten Pekalongan tanpa terkecuali dengan dua cara.

Pertama melalui struktural, bentuk pengurus sampai ke ranting hingga ke sanubari bangsa Indonesia. Kemudian melalui kultural yang tidak menjadi pengurus bisa mengamalkan pancasila.

0 Komentar