Gamis Batik Warna Soft Memiliki Karakteristik Adem dan Kalem

gamis batik
Seorang model memakai gamis warna soft. (Radarpekalongan.id/abdurrohman)
0 Komentar

PEKALONGANRADAR.ID – Ingin tampil cantik, berkarisma dan mempesona. Pasti menjadi idaman para kaum kaum hawa. Makanya cocok bila memakai gamis batik bahan rayon dengan warna soft di berbagai aktivitas. Hal ini tidak lain karena menunjukan karakteristik adem dan kalem.

Apalagi sekarang ini, gamis memiliki banyak sekali perubahan dari segi desain dan modelnya. Bahkan untuk bahannya juga tidak kalah banyak. Berbagai jenis kain bisa digunakan untuk pembuatan gamis.

Mengingat gamis memiliki banyak peminat, tentunya hingga kini produksinya juga semakin meningkat. Hal ini dirasakan Batik Rayhan, Banyurip Ageng, Kota Pekalongan. “Gamis batik berbahan rayon dengan warna soft disukai konsumen. “Banyak wanita muslim berbagai kalangan memilih gamis wana soft dengan banyak pilihan motif ,”tutur Owner Batik Rayhan, Khusnul Khotimah SPdi kepada Radarpekalongan.id

Baca Juga:Mukena Diperkenalkan Wali Songo Guna Mengakomodir Syariat Islam dan Budaya JawaWalau Dianggarkan Rp50 Juta, FKUB Wujudkan Kehidupan Beragama Harmonis, Rukun dan Damai

Selain terkesan menarik, dengan pemilihan gamis yang tepat mampu meningkatkan rasa percaya diri seseorang. Apalagi, Gamis Batik Warna Soft menjadi salah satu dari sekian banyaknya busana yang cukup populer hingga saat ini.

“Gamis tidak hanya busana untuk bisa dikenakan saat pergi pengajian atau saat bulan Ramadhan hingga Idul Fitri saja. Namun gamis bisa dijadikan busana muslim yang menarik untuk aktivitas sehari-hari,” tutur Alumni UIN KH Abdurrohman Wahid, kemarin.

Gamis Batik Warna Soft hadir dengan berbagai model hingga warna dan motif pilihan. Hal ini karena memakai bahan rayon yang memiliki karakteristik ringan dan lembut. “Gamis Batik Warna Soft memiliki berbagai motif menarik. Apalagi warnanya bisa sesuai dengan selera masing-masing penggunanya,” pungkasnya. (dur)

0 Komentar