Hasil Leg 1 Semifinal Liga Champions AC Milan Vs Inter Milan: Modal Besar Nerazzuri Menuju Final

ac milan vs inter milan
Edin Dzeko sukses membawa Inter Milan menang di leg 1 semifinal Liga Champions.(foto/twitter/@FaktaSepakbola)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Hasil leg 1 semifinal Liga Champions antara AC Milan vs Inter Milan, memberikan modal besar untuk Nerazzuri menghadapi pertandingan leg 2 pekan depan.

AC Milan vs Inter Milan dimainkan di Stadion San Siro, Kamis (11/5/2023) dini hari. Tim tamu sukses mencukur tuan rumah dengan skor 0-2.

Inter Milan memastikan laga menjadi miliknya hanya dalam 11 menit awal. Gol Edin Dzeko dan Henrikh Mkhitaryan cukup membawa Inter Milan menginjakan satu kakinya di babak final.

Baca Juga:Daftarkan Bacaleg ke KPU, Partai Hanura Kota Pekalongan Ambil Momentum Jam Tanggal 10 Jam 10Prediksi dan Jadwal Semifinal Leg 1 Liga Champions AC Milan Vs Inter Milan: Rossoneri Berpotensi Mengejutkan

Sepanjang pertandingan, La Beneamata juga lebih mendominasi. Pasukan Simone Inzaghi berhasil mematikan lini tengah dan menahan lini depan AC Milan sehingga tak banyak memberikan ancaman.

Untuk urusan serangan, Inter juga lebih aktif. Di luar dua tembakan yang berbuah gol, Nerazzuri melepaskan tiga tembakan lainnya yang mengarah ke gawang.

Dengan hasil tersebut, Inter Milan memiliki tugas lebih mudah di leg 2 yang akan dimainkan pekan depan. Modal dua gol tandang mempermudah langkah Lautaro martinez dkk untuk menuju ke Istambul.

AC Milan Vs Inter Milan: Tugas Berat Rossoneri di Leg 2

Sebaliknya, kekalahan ini membuat AC Milan memiliki pekerjaan berat untuk membalikkan keadaan. Pasukan Stefano Pioli harus menang dengan selisih tiga gol di leg 2 guna lolos ke final Liga Champions.

Dalam laga tersebut, AC Milan memang bermain di bawah standar. Lini belakang berhasil dieksplorasi Edin Dzeko dan Lautaro Martinez. Sementara lini tengah tertahan sehingga tak mampu memberi banyak suplai bola ke depan.

Absennya Leao juga membawa dampak besar dalam pertandingan. Tak ada penetrasi-penetrasi khas yang biasanya dilakukan oleh striker Portugal tersebut.

Dengan keterbatasan itu tak banyak upaya serangan yang dilakukan Rossoneri. Satu-satunya peluang emas AC Milan datang dari Sandro Tonali setelah sepakannya mengenai tiang gawang.

Bagaimana AC Milan, masih optimis menyambut leg 2?(nul)

0 Komentar