Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan ke 27, Arsenal Semakin Dekat dengan Juara dan Liverpool Kalah

Hasil Pertandingan Liga Inggris
(Foto/Facebook/Premier League)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan ke 27 menghadirkan pertandingan yang menarik, mulai dari Arsenal yang menang atas Fulham dan kokoh di Puncak Klasemen serta Manchester City yang menempel terus di posisi kedua serta kekalahan mengejutkan Liverpool atas Bournemouth.

Mari Simak ulasan Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan ke 27 dan Posisi Klasemen

  • Bournemouth vs Liverpool

Hasil pertandingan ini sangat tidak disangka karena Bournemouth berhasil mencuri poin penuh atas Liverpool dengan skor 1-0. Keunggulan Bournemouth dibuka atas gol dari Philip Billing pada menit ke 28 yang menerima umpan dari Dango Ouattara. Liverpool berpeluang menyamakan kedudukan tetapi Penalti dari Mohammed Salah pada menit ke 70 gagal dimanfaatkan menjadi gol.

Atas kemenangan tersebut, Bournemouth berhasil naik ke Posisi 18 dengan 24 poin dan Liverpool berada di posisi 6 dengan 42 poin.

https://youtu.be/2sKoCCHERtQ

Baca Juga:Kampanye #PilahdariSekarang 2023 untuk Kurangi Penumpukan SampahManchester United vs Southampton 0-0, Casemiro Kartu Merah Red Devils Imbang

  • Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest

Bermain dikandang sendiri, Tottenham berhasil mengamankan 3 poin atas tamunya Nottingham Forest dengan skor 3-1. Menit ke 3 Richarlison Pemain Tottenham berhasil mencetak gol tetapi dianulir wasit setelah melihat VAR, Gol Tottenham berhasil tercipta di menit ke 19 yang dicetak oleh Harry Kane setelah menerima umpan dari Pedro Porro. Harry Kane berhasil menambah gol lewat titik putih pada menit ke 35.

Babak kedua, Tottenham menambah gol lewat Son Heung Min di menit 62 setelah menerima umpan dari Richarlison. Nottingham berhasil memperkecil kedudukan setelah mencetak gol di menit 81 lewat Joe Worrall setelah menerima umpan dari Felipe. Nottingham berkesempatan mencetak gol lewat Andrew Ayew melalui titik putih tetapi gagal.

Atas kemenangan tersebut, Tottenham berada di posisi 4 dengan 47 poin dan Nottingham di posisi 14 dengan 26 poin.

https://youtu.be/4YH_ibEV0yU

  • Leicester vs Chelsea

Chelsea berhasil menang lagi dengan skor 1-3, kali ini korbannya Leicester. Gol pertama Chelsea dicetak oleh Ben Chilwell setelah menerima assist dari Koulibaly di menit 11. Leicester berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Patson Daka dimenit 39 setelah menerima umpan dari Ricardo Pereira. Tetapi, saat injury time babak pertama Chelsea berhasil unggul lewat gol Kai Havertz di menit 45+6 setelah menerima umpan dari Enzo Fernandez.

0 Komentar