Jaga Stabilitas Ekonomi 2023, Pemkab Kendal Pantau Terus Perkembangan Inflasi

Jaga Stabilitas Ekonomi 2023, Pemkab Kendal Pantau Terus Perkembangan Inflasi
RAKORNAS - Bupati Dico M Ganinduto bersama jajaran Forkopimda Kendal saat mengikuti kegiatan Rakornas 2023 di Sentul Bogor, Selasa (17/01/2023). Dok. Diskominfo Kendal
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Pemkab Kendal akan terus bekerja keras untuk memastikan perkembangan inflasi daerah tetap terkendali di tahun 2023. Selain sebagai ikhtiar menjaga stabilitas ekonomi pasca pandemi, hal itu juga sebagai respon atas potensi dampak resesi global 2023.

Hal itu disampaikan Bupati Kendal, Dico M Ganinduto usai menghadiri Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda 2023 bersama jajaran Forkopimda Kendal, di Sentul City International Convention Center (SICC), Bogor, Selasa (17/01/2023).

Rapat Koordinasi tersebut dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo. Pada kesempatan itu, Presiden menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak, baik pusat maupun daerah, sehingga pandemi COVID-19 di tanah air dapat dikendalikan dan pertumbuhan ekonomi dapat terjaga.

Baca Juga:Warga Kendal Siap-siap! Bupati Dico Siap Bangunkan Sirkuit Balap Level InternasionalRekrutmen PPPK Sejak 2021, Kekurangan Guru di Kendal Masih 1.000 an

Hadir dalam acara tersebut, jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju, para Gubernur, Bupati dan Walikota se-Indonesia, serta jajaran TNI/Polri.

“Alhamdulillah, pandemi berhasil kita kelola dan kita kendalikan dengan baik, dan stabilitas ekonomi juga bisa kita manage, kita pertahankan sehingga berada pada posisi yang sangat baik. Ini berkat kerja keras kita semuanya,” ujar Presiden.

Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda Tahun 2023 ini mengusung tema “Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi”, Rakornas yang dihadiri oleh 4.545 peserta ini akan terbagi dalam empat panel.

Panel I membahas mengenai pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi, panel II dengan bahasan penguatan investasi, hilirisasi, dan kemudahan perizinan berusaha, Panel III membahas mengenai penanganan COVID-19, stunting, kemiskinan dan jaring pengaman sosial, dan panel IV dengan bahasan stabilitas politik, hukum, pengamanan, dan pengawasan.

“Dalam rakornas ini disampaikan banyak ahli yang menyampaikan bahwa resesi global akan perlu disikapi bersama. Semua program dan kebijakan di tahun 2023 ini benar – benar tepat sasaran dari segala aspek kehidupan masyarakat. Harus kerja kolaboratif dan menjaga stabilitas kondusivitas wilayah serupa dengan saat penanganan Covid-19 yang lalu,” jelas Bupati Dico usai acara Rakornas.

Bupati Dico juga menyampaikan saat ini terus melakukan monitoring inflasi yang ada di Kabupaten Kendal. Bila ada kenaikan harga barang perlu identifikasi dini sehingga bisa didapatkan solusinya.

“Alhamdulillah, angka inflasi di Kabupaten Kendal saat ini sudah di bawah rata-rata Nasional (dibawah 5%) dan akan kami upayakan untuk menjaga hal tersebut,” tutup Bupati Dico. (red/sef)

0 Komentar