Kerap Mogok Saat Terabas Banjir, Ini 4 Tips Aman Naik Motor Saat Banjir

Kerap Mogok Saat Terabas Banjir, Ini 4 Tips Aman Naik Motor Saat Banjir
Dua orang pemuda di Desa Pacar Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan membantu warga yang motornya mogok saat melewati genangan banjir di bawah jembatan rel kereta api di wilayah itu. (Hadi Waluyo)
0 Komentar

KAJEN, Radarpekalongan.id – Mogok saat menerabas banjir sungguh tak mengenakan, untuk itu pahami tips aman naik motor saat banjir.

Intensitas hujan yang tinggi dan fenomena rob memicu banjir di sejumlah wilayah di pesisir Pekalongan. Banjir kerap mengenangi jalan. Pengendara sepeda motor harus berjibaku menerabas banjir, agar sampai ke tujuan. Tak sedikit pula yang menuntun motornya di lokasi banjir, agar tak mogok.

Bagi pengendara sepeda motor, harus ekstra hati-hati saat melintas jalan banjir. Potensi kecelakaan seperti terjatuh atau terperosok ke lubang, bisa terjadi saat melintasi banjir dengan motor. Risiko lain tentu saja motor bisa mogok, bahkan mesin motor bisa rusak.

Baca Juga:Hujan Intensitas Tinggi, Longsor Malam Ini Terjadi di Sejumlah Wilayah di Kabupaten PekalonganAntisipasi Begal Payudara di Jalan Sepi Saat Malam Hari, Polisi Intensifkan Patroli

Biar tidak kesal karena motor mogok, berikut 4 tips melewati banjir saat naik motor seperti dilansir https://otomotif.okezone.com:

  1. Menutup komponen aliran udara dan kelistrikan

Cara ini kerap dilakukan oleh para pengendara motor saat terjebak dalam banjir dan dengan terpaksa melewatinya. Siapkan plastik dan karet untuk melindungi komponen saluran udara seperti filter udara, karburator, tutup oli dan juga cangklongan busi. Pastikan menutup dangan rapat dan jangan beri celah untuk air masuk.

  1. Lengkapi perlengkapan motor

Lengkapi kondisi bodi motor Anda seperti fairing dan juga spakbor. Pasalnya fairing dan spakbor berfungsi untuk membelah arus air yang dapat meminimalisir terjadinya air yang masuk pada ruang mesin.

  1. Jalan perlahan dengan mengatur rpm gas

Selanjutnya atur cara berkendara Anda. Hindari menyamakan gaya berkendara normal Anda pada saat melewati banjir. Tentunya terdapat perbedaan untuk menjaga Anda tetap aman saat menerobos banjir.

Jalan secara perlahan dan pastikan Anda mengatur rpm gas dengan benar. Jangan biarkan rpm melemah saat melewati banjir. Tetaplah beri tambahan gas supaya menjaga air masuk dalam lubang knalpot yang dapat membuat motor Anda mogok.

  1. Pastikan pertahankan gigi terendah

Tatkala melewati banjir saat naik motor yaitu dengan mempertahankan pada gigi transmisi terendah. Cara ini berlaku bagi motor gede yang memiliki kopling maupun motor bebek. Untuk motor berjenis matic salah satu caranya yakni dengan memberikan rpm tinggi yang disertakan dengan rem.

0 Komentar